Mertua SBY Ibu Ageng Meninggal Dunia, Ini Kata-Kata Motivasi Semasa Hidup

Kabar duka datang dari keluarga mantan Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pasalnya, mertua SBY, Ibu Ageng/ Hj. Sri Sunarti Hadiyah meninggal dunia.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 20 Sep 2021, 20:31 WIB
Hj. Sri Sunarti Hadiyah/ibu ageng (kanan) meninggal dunia. Foto: tangkapan layar Instagram. @kibcentre.

Liputan6.com, Jakarta Kabar duka datang dari keluarga mantan Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pasalnya, mertua SBY, Ibu Ageng/ Hj. Sri Sunarti Hadiyah meninggal dunia.

Ibu dari mendiang Ani Yudhoyono mengembuskan napas terakhir pada Senin 20 September 2021 pukul 17:45 di Jakarta.

Innalillahi wainnaillaihi rodjiun. Allahumaghfirlaha warhamha wa'afiha wa'fuanha. Turut berdukacita atas berpulangnya Ibu Ageng/ Hj. Sri Sunarti Hadiyah (ibunda Almarhumah. Bu Ani Yudhoyono) pada usia 91 thn, hari Senin 20 Sep 2021, pukul 17:45 di Jakarta,” menurut informasi tertulis dari tim putra SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Menurut informasi tersebut, jenazah akan dikebumikan esok hari di pemakaman keluarga di Purworejo, Jawa Tengah.

“Semoga Almarhumah ditempatkan yang terbaik di sisi Allah SWT dan Keluarga besar Alm. Bpk Sarwo Edhie Wibowo diberi ketabahan. Amin YRA.”

2 dari 4 halaman

Sekilas Tentang Ibu Ageng

Melansir Instagram @kibcentre Sri Sunarti lahir pada 20 Mei, 91 tahun lalu. Ia adalah istri dari Sarwo Edhie Wibowo seorang prajurit Tanah Air dan juga ibunda dari Ibu Ani Yudhoyono.

Pada kisah yang tertulis dalam buku Kepak Sayap Putri Prajurit, ketika tinggal di rumah dinas Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD) Cijantung, perempuan yang akrab disapa Ibu Ageng merahasiakan kepada Pak Sarwo bahwa beliau membuka usaha kelontong untuk menopang perekonomian keluarga yang serba susah.

Bagi Ibu Ageng, tidak perlu ribut, asalkan mendapatkan pemasukan uang dengan cara halal dan tidak menambah beban Pak Sarwo.

3 dari 4 halaman

Kalimat Motivasi Ibu Ageng

Menurut Ibu Ageng, "Tidak ringan menjadi seorang istri prajurit. Tapi itu adalah sebuah tanggung jawab yang mulia. Pengabdian seorang istri, bisa mendukung keberhasilan tugas suami. Dan itu membutuhkan keikhlasan yang luar biasa. Jika tidak ikhlas, semuanya akan terasa berat,” katanya.

Kalimat motivasi tersebut kemudian menggugah para istri prajurit yang setia mendampingi dalam kondisi apapun.

4 dari 4 halaman

Infografis Lawan COVID-19, Ayo Selalu Pakai Masker dan Vaksinasi

Infografis Lawan Covid-19, Ayo Selalu Pakai Masker dan Vaksinasi. (Liputan6.com/Niman)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya