Afgan dan Syahrini Penyanyi Solo Paling inBox

Kategori Penyanyi Solo Pria Paling inBox dimenangi Afgan. Sedangkan Syahrini meraih Penyanyi Solo Wanita Paling inBox.

oleh Liputan6 diperbarui 28 Sep 2012, 21:01 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Usai dipanaskan tarian Gangnam Style oleh Augie & Alpha Plus Dancers dan sejumlah penampil lain di panggung spektakuler malam puncak inBox Awards 2012 di Pulogadung Trade Center (PTC) Jakarta Timur, Jumat (28/9) malam, pengumuman pemenang yang memang sudah ditunggu pun tiba.

Ada belasan kategori nominasi inBox Awards 2012 yang dibacakan bergantian dengan penampilan banyak penyanyi, grup band, girlband maupun boyband papan atas Tanah Air.

Misalnya, kategori Penyanyi Solo Pria Paling inBox dimenangi Afgan. Sedangkan Syahrini meraih Penyanyi Solo Wanita Paling inBox.

Afgan bersaing dengan Budi Doremi, Judika, Sammy Simorangkir, dan Vidi Aldiano. Sementara Syahrini mengungguli nomine lain, yaitu Dewi Sandra, Indah Dewi Pertiwi, Raisa, dan Rossa.

Malam puncak penganugerahan inBox Awards 2012 dipandu host Andhika Pratama, Gading Martin, Narji, Ruben Onsu, dan Christie Julia.

Ada belasan nominasi kategori di inBox Awards 2012, di antaranya Penyanyi Solo Pria Paling inBox, Penyanyi Solo Wanita Paling inBox, Boyband Paling inBox, Girlband Paling inBox, Band Paling inBox, Lagu Paling inBox, Pendatang Baru Paling inBox, Video Klip Paling inBox, Host Paling inBox, dan Penyanyi Cilik Paling inBox.(ANS)


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya