Kemenkes Beri 25 Sepeda Motor untuk Tunjang Kegiatan Tenaga Medis di Kupang

Kementerian Kesehatan memberikan bantuan 25 unit sepeda motor untuk para tenaga medis di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

oleh Nila Chrisna Yulika diperbarui 21 Jun 2020, 03:25 WIB
Tenaga medis memeriksa warga yang baru turun dari kapal laut di Pelabuhan Manado.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Kesehatan memberikan bantuan 25 unit sepeda motor untuk para tenaga medis di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

"Pemerintah Kota Kupang mendapat bantuan 25 unit sepeda motor dari Kemenkes RI untuk tenaga medis di Kota Kupang. Kendaraan roda dua itu untuk mendukung pelayanan kesehatan masyarakat ," kata Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore di Kupang, Sabtu (20/6/2020).

Jefri mengatakan hal itu terkait adanya bantuan 25 unit sepeda motor dari Kemenkes RI.

Ia mengatakan, bantuan 25 unit sepeda motor itu dialokasikan melalui dana alokasi khusus (DAK) Kemenkes tahun 2020.

Pemerintah Kota Kupang, lanjut Jefri, telah mendistribusikan 25 unit sepeda motor untuk tenaga medis di lima Puskesmas masing-masing Puskesmas Sikumana, Naioni, Manutapen, Bakunase dan Oebobo.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Dibagi di Lima Puskesmas

Ia mengatakan, kelima Puskesmas di ibu kota provinsi NTT itu mendapat masing-masing lima unit sepeda motor untuk mendukung kegiatan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat setempat.

"Kendaraan-kendaraan itu agar diberikan kepada petugas kesehatan yang memiliki loyalitas dan disiplin dalam menjalankan tugas pelayanan kesehatan terhadap masyarakat," tegas Jefri seperti dikutip dari Antara.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, Retnowati mengatakan, bantuan 25 unit sepeda motor dari Kemenkes untuk mendukung keberhasilan lima program pelayanan kesehatan seperti program promosi kesehatan dan usaha kesehatan sekolah, kesehatan gigi, program kesehatan lingkungan dan program gizi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya