Kecelakaan Bus dengan Truk di Jalan Tol Tebing Tinggi, 1 Tewas

Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) terjadi di Jalan Tol Tebing Tinggi, tepatnya di kawasan Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Dalam peristiwa ini, 1 orang tewas

oleh Reza Efendi diperbarui 03 Mar 2020, 18:25 WIB
kecelakaan berawal saat bus penumpang Medan Jaya dengan nomor polisi BK 7305 LD melaju dari arah Tebing Tinggi menuju Medan

Liputan6.com, Lubuk Pakam Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) terjadi di Jalan Tol Tebing Tinggi, tepatnya di kawasan Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Dalam peristiwa ini, 1 orang tewas.

Kasubag Humas Polresta Deli Serdang, Iptu Masfan Naibaho mengatakan, kecelakaan berawal saat bus penumpang Medan Jaya dengan nomor polisi BK 7305 LD melaju dari arah Kota Tebing Tinggi menuju Kota Medan.

“Diduga sopir kurang hati-hati, bus menabrak truk Colt Diesel Mitsubishi Fuso yang berada di depannya. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.10 WIB tadi,” kata Masfan, Selasa (3/3/2020).

Korban tewas dalam kecelakaan atas nama M Aidil Azhari Pinem (18). Sementara 6 orang lainnya atas nama Juwita Puspitasari (28) Purnamasari Sitinjak (39) Akbar MS (64), Rika Restu Fauziah (31) Shakila Aulia Bilkis (5), dan Samsul Iswandi (20) mengalami luka.

“Seluruhnya merupakan penumpang bus. Korban tewas itu kernet bus, warga Batang Serangan, Langkat. Sopir truk dan kernetnya hanya luka ringan,” jelasnya.

Dijelaskan Masfan, korban tewas atas nama M Aidil Azhari Pinem sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Grand Medistra Lubuk Pakam. Namun karena luka yang diderita, korban akhirnya meninggal dunia.

“Seluruh korban luka juga dilarikan ke Rumah Sakit Grand Medistra Lubuk Pakam. Kecelakaan masih dalam proses penyelidikan, kita juga sedang mengejar sopir bus,” Masfan menerangkan.

Selain mengejar sopir bus yang kabur usai kecelakaan, pihak kepolisian juga masih koordinasi dengan perusahan bus tersebut. Akibat kecelakaan, getah pohon pinus yang dibawa truk tumpah berserakan di badan jalan tol. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya