Sepatu Boots Ini Punya Pembuka Botol di Tumitnya, Berapa Harganya?

Sepatu boots produksi Italia ini dilengkapi dengan pembuka tutup botol di bagian tumitnya.

oleh Komarudin diperbarui 17 Sep 2019, 08:04 WIB
Sepatu boots produksi Italia ini dilengkapi dengan pembuka tutup botol (Dok.Instagram/@vetements_official/https://www.instagram.com/p/B2Uwb5ioY_w/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Anda haus dan ingin minum, tapi tak ada satu pun pembuka botol yang terlihat, sementara Anda belum menguasai keterampilan membuka tutup botol menggunakan ujung meja atau gigi. Lalu, apa yang Anda lakukan?

Nah, jika Anda mengenakan sepatu boots Vetements ini, maka Anda tak perlu khawatir, karena Anda sudah menyiapkannya. Itu karena pengecer Prancis yang bekerja di perusahaan seperti Louis Vuitton dan Balenciaga, telah mendesain 'party pumps'.

Tak seperti sepatu boots biasa yang membosankan, sepatu boots ini memiliki pembuka botol bawaan pada tumit keduanya, seperti dikutip Metro, Senin, 16 September 2019.

Brand tersebut membagikan gambar sepatu seksi di Instagram mereka di mana para followers sangat terkesan. Bahkan Marc Jacobs kagum, berkomentar bahwa mereka 'brilian'.

"Kami tak yakin apa yang mengilhami para perancang untuk membuat alat yang nyaman menjadi bahan pokok fesyen, tapi kami bisa mendapatkannya," katanya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Harga Sepatu

Sepatu boots produksi Italia ini dilengkapi dengan pembuka tutup botol (Dok.Instagram/@vetements_official/https://www.instagram.com/p/B2XPPwyoYza/Komarudin)

Jika kamu tertarik dengan sepatu boots tumit ini, kamu harus merogoh kocek 1.395 dolar AS atau setara Rp19,5 juta. Untuk lebih meyakinkan, laman Vetements menambahkan keterangan lebih detail.

"Dibuat di Italia dari bahan kulit buaya, siluet ujung kaki ini dilengkapi dengan pembuka botol warna perak di belakang tumit stiletto," tulisnya.

'Pengguna Instagram menyukai sepatu ini, dengan lebih dari 110.000 pengikut menyukai gambar. Seseorang warganet mengatakan sangat inovatif, sementara yang lain berkata inovasi positif dalam fesyen.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya