Keluarga Masih Tertutup soal Penyebab Meninggalnya Faldy Albar

Jenazah Faldy Albar kini sedang disemayamkan di rumah duka di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 30 Agu 2018, 11:40 WIB
Faldy Akbar, putra bungsu Achmad Albar (Instagram/ @albarfadly)

Liputan6.com, Jakarta - Faldy Albar, anak kandung musikus gaek Achmad Albar, meninggal dunia di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (29/8/2018). Jenazah Faldy kini sedang disemayamkan di rumah duka di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Kamis (30/8/2018).

Keluarga dan para pelayat mulai memadati rumah duka. Fachri Albar, yang kini tengah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), juga tampak hadir setelah meminta izin RSKO untuk melayat Faldy Albar

Dari pantauan Liputan6.com, hingga kini pihak keluarga dan kerabat belum ada yang bersedia angkat bicara mengenai penyebab meninggalnya Faldy Albar. Fachri Albar juga bungkam saat ditanya perihal meninggalnya sang adik.

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

 

Simak juga video berikut ini:

2 dari 3 halaman

Tak Diizinkan Meliput

Suasana duka di rumah Achmad Albar setelah Faldy Albar meninggal dunia. (Koleksi Istimewa)

Awak media yang meliput juga tidak diperkenankan masuk ke dalam rumah duka. Mereka hanya boleh berada di sebuah tenda yang terletak di luar rumah. Tenda tersebut memang disediakan khusus oleh keluarga untuk wartawan.

3 dari 3 halaman

Meninggal Muda

Anak ketiga Achmad Albar, Faldy Akbar, diketahui meninggal dunia.

Faldy Albar merupakan anak Achmad Albar dari pernikahannya dengan Rini S Bono. Faldy Albar meninggal di usia 34 tahun.

Rencananya jenazah Faldy akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (30/8/2018) siang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya