Tangkal Godaan Real Madrid, PSG Menaikkan Gaji Neymar

PSG menyodorkan angka 50 juta euro per tahun kepada Neymar.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 14 Jul 2018, 18:45 WIB
PSG menawari Neymar gaji baru untuk mencegah upaya Real Madrid merekrut pemain Timnas Brasil tersebut. (AFP/Christophe Simon)

Liputan6.com, Madrid - Paris Saint-Germain (PSG) mencoba mengantisipasi dampak dari hengkangnya Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus pada musim panas ini. Pasalnya, Presiden Florentino Perez akan mencari pemain bintang baru untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan pemain asal Portugal itu.

Salah satu pemain bintang yang diincar oleh Real Madrid adalah Neymar. Pemain asal Brasil itu berada di posisi teratas dalam pemain yang diincar klub raksasa Spanyol itu.

Karena itu, PSG mencoba sekuat tenaga untuk menjaga Neymar, pemain yang dibeli dari Barcelona dengan rekor transfer 222 juta euro, dari godaan Real Madrid. Klub kaya Prancis itu sudah memulai pembicaraan dengan perwakilan Neymar dan inginmeningkatkan kontraknya.

Neymar bergabung dengan PSG dengan menandatangani kontrak lima tahun senilai 37 juta euro bersih per musim. Sekarang, seperti dilansir AS, Sabtu (14/7/2018), PSG bersedia menawarkan Neymar gaji sebesar yang didapat bintang Barcelona, Lionel Messi, yakni 50 juta euro per tahun.

Dalam upaya untuk membuat Neymar senang di Paris, PSG juga merekrut Bruno Mazziotti, fisio untuk tim nasional Brasil, yang menjadi dekat dengan pemain saat dia pulih dari cedera kaki yang membuatnya absen selama tiga bulan awal tahun ini.

2 dari 3 halaman

Fisioterapis Timnas Brasil

Penyerang PSG, Neymar Jr tergeletak di lapangan setelah mengalami cedera saat bertanding melawan Marseille di Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, (25/2). Pergelangan kaki Neymar cedera setelah mendarat dengan tidak pas. (AP Photo/Thibault Camus)

Tidak hanya menaikkan gaji, PSG juga melakukan cara lain untuk menjaga Neymar. PSG merekrut fisioteraspi Timnas Brasil, Bruno Mazziotti.

Bruno sangat dekat dengan Neymar setelah membantunya pulih dari cedera kaki. Cedera itu membuat Neymar absen selama tiga bulan pada awal tahun ini.

Orang dalam PSG menyebutkan Neymar serta pemain Timnas Brasil lainnya seperti Dani Alves, Thiago Silva, dan Marquinhos sangat tertarik untuk bekerja dengan Mazziotti di klub.

3 dari 3 halaman

Kylian Mbappe

Striker muda PSG Kylian Mbappe masuk dalam daftar pemain yang diincar Real Madrid. (AFP/Franck Fife)

Tanpa klausul pelepasan dalam kontraknya, rencana Real Madrid adalah meyakinkan Neymar untuk meminta PSG menjualnya. Namun, PSG berharap tawaran gaji baru ini akan mencegah pemain berusia 26 tahun itu pergi dari Parc des Princes.

Jika upaya ini gagal, Madrid dikabarkan memiliki rencana B. Los Blancos bakal mencoba rekan setim Neymar, Kylian Mbappe. Harga pemain berusia 19 tahun itu diyakini lebih rendah dari Neymar.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya