Ternyata Ada Wiro Sableng di Deadpool 2

Sebuah video jenaka memperlihatkan Wiro Sableng muncul di trailer Deadpool 2.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 08 Mei 2018, 19:40 WIB
Sebuah video jenaka memperlihatkan Wiro Sableng muncul di trailer Deadpool 2. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Pecinta film laga Indonesia masih harus menunggu bulan September sampai Wiro Sableng tayang di bioskop. Namun, baru-baru ini sebuah video jenaka memperlihatkan jagoan bersenjata kapak itu berinteraksi dengan Deadpool di trailer Deadpool 2.

Video tersebut aslinya merupakan potongan final trailer Deadpool 2. Salah satu pemain Wiro Sableng, Marsha Timothy, mengunggahnya melalui akun Instagram miliknya, @marshatimothy.

"Ada yang sableng di trailer Deadpool 2 ini! Udah ketemu? #SiapSableng #WiroSableng #LifelikePictures #20thCenturyFox," tulis Marsha Timothy sebagai keterangan video, Selasa (8/5/2018).

Menyaksikan secara seksama, trailer tersebut awalnya tampak seperti video yang sudah diunggah oleh 20th Century Fox sebelumnya. Namun, memasuki pertengahan video, terlihat sosok Sherina sebagai Anggini dan Vino Bastian sebagai Wiro Sableng dalam balutan kostum masing-masing karakter.

2 dari 4 halaman

Tim X-Force

Deadpool 2. (20th Century Fox)

Kemunculan Sherina dan Vino Bastian dimasukkan ketika Deadpool sedang mengaudisi para mutan kuat untuk bergabung dalam tim buatannya, X-Force. Sherina hanya muncul sekilas dengan bertanya, "Apakah ada Wiro di sini?"

Barulah beberapa saat kemudian Wiro Sableng muncul sambil memperkenalkan diri. Ia lalu seolah meyakinkan Deadpool denagn berkata, "Aku hidup selama 17 tahun di gunung, tanpa handphone."

3 dari 4 halaman

Di Lokasi Deadpool 2

Deadpool 2. (20th Century Fox)

Adegan tersebut tampak seperti nyata karena Sherina dan Vino benar-benar tampil di lokasi film Deadpool 2. Bahkan di akhir video tersebut, Wiro Sableng menggantikan adegan Peter saat terjun payung. Kocaknya, di sini Wiro Sableng tak memakai parasut dan Vino seolah tak kuat dengan angin yang menerpa wajahnya.

Pada pengujung video, tertulis sebuah keterangan dalam bahasa Inggris yang menyebutkan bahwa kemunculan dua karakter Wiro Sableng di trailer Deadpool 2 ini hanyalah bagian dari promo film yang sama-sama didistribusikan 20th Century Fox. Akhir tulisan ditutup dengan kalimat unik yang mengimbau kepada semua orang untuk tidak melompat dari pesawat tanpa parasut.

4 dari 4 halaman

Reaksi Warganet

Wiro Sableng. (Lifelike Pictures/20th Century Fox)

Warganet pun tak kuasa menahan reaksi mereka setelah menonton video jenaka tersebut.

"Haha ekspresi @vinogbastian__ pas terjun parah," ujar @iamandriasyhari.

"Ih editan ya yaallah padahal udah seneng bgt hahahahaha," tulis @fariskaisn.

"Lucu juga kalik ya kalo wiro sableng ikutan main. Jadi anggota the avenger juga boleh," kata @verdylevine.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya