4 Alasan Mahasiswa Komunikasi Itu Menantu Idaman

Ilmu komunikasi mempelajari hal-hal yang bersifat dinamis, tidak jarang lulusannya menjadi menantu favorit untuk para orang tua saat ini

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Mar 2018, 08:30 WIB
Ilmu komunikasi mempelajari hal-hal yang bersifat dinamis, tidak jarang lulusannya menjadi menantu favorit untuk para orang tua saat ini (Sumber foto: nbcnews.com)

Liputan6.com, Jakarta Menjadi mahasiswa komunikasi memang menjadi kebanggaan tersendiri bagi mahasiswanya, jika dulu mahasiswa komunikasi dianggap sebelah mata. Namun kini, lulusan dengan gelar S.Ikom ini dinilai memiliki prospek pekerjaan yang cukup bagus dimasa depan.

Karena ilmu komunikasi mempelajari hal-hal yang bersifat dinamis, tidak jarang lulusannya menjadi menantu favorit untuk para orang tua saat ini. Berikut empat alasan kenapa mahasiswa Ilmu Komunikasi menjadi menantu idaman.

2 dari 3 halaman

1. Memiliki Kepribadian yang Ramah dan Menyenangkan

Lulusan komunikasi dikenal ramah dan menyenangkan (Sumber foto: smsta.msta.org)

Orang-orang yang mengambil jurusan komunikasi biasanya memiliki kepribadian yang menyenangkan dan ramah. Sifat ini yang biasanya membuat seseorang nyaman dengan orang komunikasi, dan tidak jarang memilih orang komunikasi sebagai teman hidup.

Meskipun sikap setiap orang berbeda, namun mahasiswa komunikasi biasanya bisa menempatkan diri dan mudah beradaptasi dengan siapa saja.

2. Memiliki  Prospek Kerja yang Menjanjikan

Jika kamu berfikir bahwa lulusan fakultas komunikasi hanya akan bekerja di dunia media, kamu salah besar. Kenyataannya, lulusan komunikasi banyak dibutuhkan di segala aspek semua jenis perusahaan.

Karena jurusan komunikasi juga mempelajari Public Relation dan Periklanan, prospek kerjanya pun akan semakin luas, dan masa depan kamu dengan orang komunikasi juga akan terjamin.

3 dari 3 halaman

3. Mengetahui Banyak Hal

Karena mempelajari lingkungan sosial, mahasiswa komunikasi dikenal memiliki pengetahuan luas (Sumber foto: online.unileon.es)

Bukan hanya seputar jurnalistik dan media, ternyata lulusan ilmu komunikasi juga dikenal memiliki wawasan yang luas tentang isu-isu terhangat. Alasannya, karena mahasiswa komunikasi dituntut peka terhadap berita yang sedang terjadi sejak masa kuliah. otomatis mereka akan menjadi teman mengobrol yang nyaman karena tau banyak hal.

4. Mampu Menyelesaikan Masalah Keluarga dengan Tepat

Saat kuliah, mahasiswa komunikasi banyak diajarkan cara menghadapi isu, krisis, dan konflik. Nah, hal ini akan sangat berguna jika terjadi masalah di dalam keluargamu.

Lulusan komunikasi akan memikirkan secara matang apa yang harus dilakukan, agar masalah tidak semakin membesar dan segera mencari solusi terbaiknya. Wah menantu idaman banget ya!.

 

Penulis:

Latif Munawar

Universitas Moestopo (Beragama) Jakarta

Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: campuscj6@gmail.com serta follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya