Kepala BPS Sambangi Kantor Menko Luhut, Ada Apa?

Kepala BPS Suhariyanto temui Menko Luhut Pandjaitan di kantornya. Hal penting apa yang dibahas?

oleh Achmad Dwi Afriyadi diperbarui 20 Okt 2017, 16:32 WIB
Ilustrasi BPS (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mendatangi Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman siang ini. Pria yang akrab disapa Kecuk ini menemui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan untuk membicarakan masalah kemiskinan.

Kecuk mengatakan, pertemuannya dengan Luhut membicarakan masalah ketersediaan data di BPS.

"Hanya ketersediaan data saja, yang pasti data yang bisa digunakan untuk penanggulangan kemiskinan," kata dia di Kantor Koordinator Bidang Kemaritiman Jakarta, Jumat (20/10/2017).

Dia mengatakan, pada pertemuan tersebut pihaknya mengambil contoh di wilayah Sukabumi, Jawa Barat. Namun, dia mengaku tak ada pembicaraan yang bersifat khusus.

"Paling kita ambil contoh di Sukabumi tadi, enggak ada yang spesifik," sambungnya.

Tanpa merinci data yang dimaksud, dia menuturkan, ketersediaan data penting untuk menanggulangi kemiskinan.

"Penanggulangan kemiskinan supaya lebih spefisik, apakah itu perlu ditempuh di pertanian dan sebagainya," tukas dia.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya