Juventus Ucapkan Selamat Idul Fitri

Juventus memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri via Twitter.

oleh Thomas diperbarui 25 Jun 2017, 11:15 WIB
Logo Juventus

Liputan6.com, Turin- Klub raksasa Italia Juventus tak lupa menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 H kepada pendukungnya di seluruh dunia. Ucapan tersebut disampaikan lewat Twitter. 

"Selamat Idul Fitri bagi semua fans Muslim kami dimana-mana," kicau Juventus disertai foto pemain andalannya yang beragama Islam, Miralem Pjanic.

I Bianconeri memberikan ucapan selamat Idul Fitri kepada pendukungnya pada Sabtu (24/6/2017) malam. Hingga berita ini diturunkan, kicauan Juventus telah mendapat lebih dari 2.000 like dan 1.800 retweet.

Juventus memang memiliki basis penggemar yang cukup besar di negara-negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam. I Bianconeri sangat populer di Indonesia dan kawasan Timur Tengah.

Di tim Juventus sendiri, ada lima pemain pilarnya yang beragama Islam. Selain Pjanic, ada Kwadwo Asamoah, Sami Khedira, Medhi Benatia dan Mario Lemina.

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya