Puluhan Ribu Petasan Disita

Polres Karanganyar gencar melakukan operasi pekat di sejumlah wilayah yang diduga sebagai tempat penjualan petasan. Polisi berhasil menyita puluhan ribu petasan jenis cabe rawit.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Agu 2010, 18:49 WIB
Liputan6.com, Wonogiri: Demi menciptakan suasana aman selama Ramadan, Polres Karanganyar gencar menggelar operasi penyakit masyarakat. Bukan hanya minuman keras yang menjadi sasaran, razia petasan juga dilakukan mereka untuk menjaga kenyamanan umat muslim dalam menjalankan ibadah puasa.

Pihak kepolisian menyita puluhan ribu petasan dari sejumlah wilayah yang diduga sebagai tempat penjualan. Kapolres Karanganyar AKBP Edi Suroso mengatakan puluhan ribu petasan cabe rawit hasil sitaan ditemukan ketika jajarannya tengah melakukan operasi tempat-tempat penjualan di wilayah Bejen. Saat itu, petugas menemukan sebuah tas besar yang berisi petasan yang ditinggalkan pemiliknya.

Pihaknya sendiri akan terus melakukan operasi pekat termasuk petasan serta mengusut pemilik ribuan petasan yang ditinggalkan ketika operasi dilakukan. Puluhan ribu petasan yang berhasil disita Polres Karanganyar langsung dimusnahkan dengan cara direndam dalam air.(MRQ/YUS)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya