Italia Jawab Kegelisahan Industri Lewat Desain Keren dan Kreatif

Kesal melihat mesin cuci yang selalu berbentuk kotak, desainer Italia Raffaella Mangiarotti, mengubahnya dengan desain yang lebih futuristik

oleh Akbar Muhibar diperbarui 06 Mar 2017, 11:00 WIB
Kesal melihat mesin cuci yang selalu berbentuk kotak, desainer Italia Raffaella Mangiarotti, mengubahnya dengan desain yang lebih futuristik.

Liputan6.com, Jakarta Kesal melihat mesin cuci yang selalu berbentuk kotak, desainer Italia Raffaella Mangiarotti, mengubahnya dengan desain yang lebih futuristik. Akhirnya, mesin cuci yang berbentuk sebuah guci, berhasil ia buat dan menjadi purwarupa yang berhasil dipatenkan. Tapi apakah sebatas itu? Ternyata Raffaella memiliki jawaban lainnya dalam seminar “The Italian Design: between tradition and innovation” yang diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Italia di Jakarta bekerjasama dengan Italian Trade Agency, Italian Cultural Institute, dan LAFLO.

“Desain produksi merupakan proses yang mendekatkan karya dengan manusia. Mulai dari sahabat, teman hingga bekerjasama dengan tim. Pada akhirnya, pandangan pribadi mereka menjadi perwujudan dari sebuah karya yang berguna bagi orang banyak” ujar Raffaella Mangiarotti, Arsitek dan Dosen Desain Industri di Politeknik Milan di Istituto Italiano di Cultura pada Kamis, (2/3/2017).

Menurut Raffaella, desain merupakan sebuah jawaban dari berbagai persoalan yang tidak bisa dijawab oleh orang biasa. Dengan mendalami berbagai persoalan yang terjadi dan ingin mempelajari seluruh ilmu dengan sepenuh hati, desain yang berbeda, inovatif dan praktis bisa diwujudkan.

“Saya sangat mencintai pekerjaan saya karena bisa mencurahkan berbagai ide sehingga dapat berguna bagi orang banyak. Mulai dari kompor, pengering rambut, lampu, hingga mesin cuci, semua dilakukan dengan riset dan kebiasaan pengguna yang disederhanakan menjadi elegan dan efektif,” ungkap Raffaella.

Salah satu contoh yang Raffaella kemukakan adalah, kegelisahannya dengan mesin cuci yang ribut dan bentuknya yang tidak berubah dari zaman dahulu. Karena kegelisahannya, ia membuat mesin cuci yang memberikan kenyamanan dan enak dilihat.

Bekerjasama dengan berbagai rekannya, Raffaella berusaha membuat desain purwarupa berkali-kali, hingga mampu digunakan dengan baik. Karya tersebut hanya akan terwujud dengan mengerti berbagai permasalahan dan memberikan solusi dengan menggunakan hati. Sehingga dapat menghasilkan produk yang menarik dan mempertahankan tradisi yang ada.

“Saya juga tidak akan tahu bagaimana akhir dari pekerjaan ini. Namun selagi Anda memiliki cinta didalamnya dan berpegang teguh menjalaninya, pasti akan ada jalannya,” tutup Raffaella.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya