Dihujani Kritik, Zidane Bela Bomber Real Madrid Ini

Di musim ini, Benzema baru menyumbang 13 gol buat Real Madrid.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 29 Jan 2017, 05:10 WIB
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema. (AP Photo/Francisco Seco)

Liputan6.com, Madrid - Karim Benzema sedang menjadi sasaran kritik sebagian pendukung Real Madrid. Itu karena penampilannya di musim 2016/2017 tak memenuhi ekspektasi Madridista. Namun, pelatih Zinedine Zidane tak setuju dengan hal tersebut.

Benzema menjadi bahan ejekan dari suporter saat Real Madrid menang 2-1 atas Malaga pada pekan ke-19 Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, 21 Januari 2017. Penyebabnya adalah karena ia gagal mencetak gol dalam empat laga terakhir Madrid.

Padahal, Benzema sendiri baru saja menjadi pemain yang tajam setelah selalu mencetak gol di lima pertandingan beruntun. Namun, hal tersebut tak membuat pendukung Madrid membebaskannya dari kritik.

"Kami tak khawatir, ia memiliki musim yang hebat. Kami tahu apa yang bisa Karim tawarkan. Tapi, fans selalu ingin lebih dari pemain mereka dan itu adalah sesuatu yang harus kami terima," kata Zidane seperti dikutip Goal.

Di musim ini, Benzema sendiri sudah tampil dalam 29 pertandingan Real Madrid. Torehan golnya memang kurang memuaskan untuk ukuran seorang penyerang. Ia baru mencetak 13 gol dan menciptakan enam assist.

2 dari 2 halaman

Bantah Dugaan Fans

Akibatnya, ada sebuah jajak pendapat terbaru yang menunjukkan 88% fans Madrid lebih memilih untuk melihat Benzema di bangku cadangan. Sebagai gantinya, Zidane masih bisa memainkan Alvaro Morata.

Namun, jajak pendapat tersebut tak mengubah penilaian Zidane kepada Benzema. Alhasil, ada dugaan bahwa Zidane sengaja memberikan keistimewaan kepada Benzema karena sama-sama berasal dari Prancis.

Zinedine Zidane (kiri) bersama Karim Benzema (kanan). (AFP/Javier Soriano)

"Tak ada perbedaan. Saya menyukai semua pemain saya. Saya memiliki 24 pemain dan terlepas dari apa yang dikatakan mengenai masing-masing, mereka adalah pemain saya. Mereka semua bermain untuk Real Madrid. Kritik sudah menjadi bagian dari pesepakbola," tegas Zidane.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya