Susunan Pemain Barcelona Vs Bilbao: Tuan Rumah Kekuatan Penuh

Barcelona coba membalikkan ketertinggalan 1-2.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 12 Jan 2017, 02:25 WIB

Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Luis Enrique menurunkan seluruh pemain terbaik agar Barcelona membalikkan ketertinggalan dari Athletic Bilbao.

Dari susunan tim, hanya Marc-Andre ter Stegen, Ivan Rakitic, dan Javier Mascherano yang absen pada leg kedua Copa del Rey di Camp Nou, Kamis (12/1/2017) dinihari WIB. Sedangkan Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar tetap jadi tumpuan utama. Kehadiran trio MSN diharapkan bisa membantu membalas kekalahan 1-2 pada pertemuan pertama di Estadio San Mames, Kamis (5/1/2017).

Barcelona juga mengandalkan rekor impresif di Camp Nou demi menjaga peluang mempertahankan mahkota Copa del Rey. Dari 91 pertandingan di semua kompetisi, Andres Iniesta dan kawan-kawan meraih 61 kemenangan dengan hanya menelan 18 kekalahan. Khusus Copa Del Rey, Barcelona belum pernah tumbang dari dua duel melawan Bilbao di markas sendiri.

Merupakan tantangan besar bagi Bilbao mempertahankan keunggulan. Apalagi mereka tidak diperkuat Ander Iturraspe dan Raul Garcia. Kedua pemain terkena sanksi setelah menerima kartu merah pada pertandingan pembuka. Bilbao juga tidak menurunkan Aritz Aduriz sejak menit pertama.

Susunan Pemain
Barcelona: Cillessen; Sergi Roberto, Pique, Umtiti, Alba; Busquets, Rafinha, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar
Cadangan: Ter Stegen, Rakitic, Denis, Arda, Mascherano, Alcacer, Digne

Athletic Bilbao: Iraizoz; Boveda, Laporte, Etxeita, Balenziaga; San Jose, Benat, Eraso; Williams, Merino, Saborit
Cadangan: Elustondo, Muniain, Vesga, Susaeta, Rico, Aduriz, Simon

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya