Gerbong KRL Anjlok, Jalur Jakarta-Bogor Terhenti

Anjoknya dua dari delapan gerbong KRL di Stasiun Manggarai, Jaksel, sempat membuat jalur Jakarta-Bogor terhenti. Namun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Mei 2010, 14:58 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Dua dari delapan gerbong sebuah kereta rangkaian listrik (KRL) anjlok saat menuju depo perawatan Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Kamis (6/5). Diduga, kereta anjlok lantaran ada gangguan pada pengatur pemindah jalur rel kereta.

Kereta yang melaju dari arah Stasiun Tanahabang, Jakarta Pusat, itu anjlok dengan posisi melintang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, operasional jalur KRL Jakarta-Bogor dan sebaliknya sempat terhenti. Hingga kini hanya kereta diesel saja yang dapat melalui Stasiun Manggarai.(OMI/ANS)


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya