Demo 2 Desember, Kapolda Metro Berjaga di Kompleks Parlemen

Meski bukan menjadi bagian dari lokasi demo 2 Desember, aparat keamanan tetap bersiaga di Gedung DPR/MPR/DPD.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 02 Des 2016, 10:23 WIB
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M Iriawan (tengah) memberikan keterangan di Bareskrim Mabes Polri di Gedung KKP Jakarta, Kamis (3/11). Kapolda Metro Jaya, M Iriawan memantau perkembangan pemeriksaan Habib Rizieq. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan memantau pengamanan di Gedung DPR/MPR/DPD Senayan, Jakarta Pusat, saat demo 2 Desember. Iriawan datang sekitar pukul 09.15 WIB.

"Melayani saudara kita yang ikut di Monas maupun di DPR ini. Kita antisipasi kalau ada massa yang ke sini, tidak ada pemberitahuan ke sini," ungkap Iriawan usai memantau di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Jumat (2/12/2016).

Ia menjelaskan, sampai saat ini belum ada informasi akan ada massa demo 2 Desember yang datang ke parlemen. Sebab, kesepakatan awal demo 2 Desember hanya berlangsung di kawasan Monas, Jakarta Pusat.

Meski bukan menjadi bagian dari lokasi demo 2 Desember, namun kata Iriawan, aparat keamanan tetap bersiaga di Gedung DPR/MPR/DPD.

"Cukuplah, cukup (jumlah personel) untuk hadapi massa. Saya kira cukup, enggak usah jelaskan," tukas Iriawan.

Pantauan Liputan6.com, pengamanan di Gedung DPR/MPR/DPD memang terlihat ketat. Selain personel, terlihat juga panser, barracuda, dan water canon siaga.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya