Ketua MPR: Berhentilah Mengatakan Indonesia Kaya

Untuk bisa maju, pemerintah harus komitmen dan konsentrasi meningkatkan SDM.

oleh Moch Harun Syah diperbarui 24 Agu 2015, 17:44 WIB
Ketua MPR Zulkifli Hasan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Sidoarjo - Hampir semua orang menyebut Indonesia sebagai negeri yang kaya raya. Namun Ketua MPR Zulkifli Hasan meminta agar stigma tersebut dihentikan. Sebab anggapan itu akan membuat rakyat Indonesia menjadi terlena.

"Berhentilah mengatakan Indonesia kaya raya, karena itu tidak akan membuat kita sejahtera ternyata," kata Zulkifli Hasan saat mengunjungi pabrik Maspion 1 di Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (24/8/2015).

Menurut Ketua Umum PAN itu, untuk bisa maju, pemerintah harus komitmen dan konsentrasi meningkatkan SDM. Sebab dengan begitu Indonesia bisa bersaing di kancah internasional.

"Tapi bangun SDM-nya sehingga memiliki dan nilai tambah lebih dan daya saing. Jadinya bergerak ke sektor jasa dan lain-lain. Kita sudah harus mulai menciptakan jangan terus mengambil," tutur Zulkifli.

Izin usaha

Zulkifli mencontohkan perbedaan yang amat mencolok antara Indonesia dengan Singapura. Persaingan kedua negara tersebut dimenangkan Singapura dengan pendapatan perkapitanya jauh lebih tinggi dari Indonesia.

Untuk itu pemerintah harus mendukung pelaku-pelaku industri di Indonesia. Para pelaku industri harusnya bisa diberikan kemudahan terutama soal perizinan.

"Saya melihat sendiri satu pelaku industri itu di depan saya sendiri Pak Ali Markus dengan pabrik Maspionnya. Produknya sudah mendunia dan membanggakan Indonesia sebab bisa bersaing dengan produk negara-negara luar," tutup Zulkifli. (Ali/Mut)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya