Begini Cara Membangun Igloo, Rumah Orang Kutub

Pengguna YouTube dengan akun NFB mengunggah video dokumentari lawas tentang pembuatan igloo.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 11 Feb 2015, 19:02 WIB

Liputan6.com, Jakarta Pengguna YouTube dengan akun NFB mengunggah video dokumentari lawas tentang pembuatan igloo.

Igloo adalah ‘rumah’ yang didiami bangsa Inuit di belahan Kutub Utara. Dalam video lawas di daerah Far North di Kanada ini, ditayangkan dua pria suku Inuit memperagakan caranya memilih tempat, memotong dan menempatkan balok-balok es dan memuat pintu masuk, yang semuanya bisa dikerjakan dalam waktu satu setengah jam dengan hanya berbantukan sebilah pisau.

Berdasarkan penjelasan dalam tayangan itu, kehangatan ruang dalam igloo itu berbarengan dengan kekuatan angin di luar bersama-sama menjadi perekat balok-balok es yang disusun tanpa perekat tambahan.

Cuplikan ini diproses dari rekaman tahun 1949 oleh seorang wartawan Kanada sebagai bagian video dokumenter tentang cara bagaimana bertahan hidup di cuaca ekstrem. (Alx/Liz)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya