Indra Bekti Selalu Sempatkan Hadiri Acara Budaya Betawi

Meski sibuk, Indra Bekti hampir tidak mau ketinggalan untuk mengikuti berbagai kegiatan budaya Betawi.

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 03 Des 2014, 13:40 WIB
Indra Bekti (Liputan6.com/Miftahul Hayat)

Liputan6.com, Jakarta Selasa (2/12/2014) malam, event Jakarta Tourism Business Forum (JTBF) resmi digelar. Perhelatan untuk mempromosikan dan memajukan bisnis pariwisata di DKI Jakarta tersebut, dibuka dengan pentas lenong Betawi dariAabang-None Jakarta lintas generasi.

Sejumlah seleb mantan abang-none bermunculan di panggung lenong. Salah satunya Indra Bekti.

Bagi Indra Bekti, selain untuk mengobati kerinduannya berkumpul bersama rekan abang-none lainnya, ia merasa memiliki tanggung jawab moral untuk melestarikan budaya Betawi yang telah membawanya masuk ke dunia entertainment lewat ajang Abang-None Jakarta.

Foto dok. Liputan6.com

Meski sibuk, Bekti hampir tidak mau ketinggalan untuk mengikuti berbagai kegiatan Abang-None. "Aku selalu carikan waktunya. Ini aja dari 5 kali pentas, aku udah nggak ikut 2 kali. Jadi cuma ikut 3 kali. Yang ini aja latihannya sebentar. Nggak nyampe 2 minggu," tuturnya.

Menurut Bekti, pelestarian budaya tidak dapat ditunda-tunda lagi. "Ya harus bergerak dari sekarang ini. Nggak usah berharap ke siapa-siapa. Mulai aja dulu dari kita," tutup Bekti. (Ric/Ade)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya