Mayat di Ruas Tol JORR, Mahasiswi Pakai Gelang `Java Jazz`

Mayat itu adalah Sarah Angelina Suroto (19), warga Jalan Layur, Rawamangun, Jakarta Timur, yang berstatus sebagai mahasiswi.

oleh Thariq Gibran diperbarui 05 Mar 2014, 16:48 WIB
Jasad Sarah Angelina Suroto (19) ditemukan di Toll JORR

Liputan6.com, Bekasi - Identitas mayat wanita muda yang ditemukan di ruas Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta atau JORR dari arah Cakung ke Cikunir, terungkap. Mayat itu adalah Sarah Angelina Suroto (19), warga Jalan Layur, Rawamangun, Jakarta Timur, yang berstatus sebagai mahasiswi.

"Korban bernama Sarah Angelina Suroto, kelahiran 21 Juli 1995, dan tercatat sebagai mahasiswi," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Bekasi Kota Kompol Nuredy Irwansyah di kantornya, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (5/3/2014).

Nuredy mengatakan terungkapnya identitas mayat wanita bermula saat petugas menemukan selembar e-KTP di tubuh Sarah. Hasil tes sidik jari pun cocok dengan data di e-KTP.

Saat ditemukan pagi tadi, terdapat gelang bertuliskan 'Java Jazz Festival' di pergelangan tangan. Diduga kuat wanita muda ini menjadi korban pembunuhan yang sengaja dibuang pelaku untuk menghilangkan jejak.

Untuk penyelidikan lebih lanjut jasad Sarah dibawa petugas ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta untuk kepentingan otopsi.

Saat ini  polisi masih melakukan penelusuran alamat Sarah. Kasusnya kini dalam penyelidikan petugas Polsek Bekasi Barat dan Polresta Bekasi Kota. (Ismoko Widjaya)

Baca juga:

Mayat Wanita Ditemukan di Tol Bintara Bekasi

Mayat Wanita di Penjaringan Diduga Korban Perkosaan

Mayat Perempuan Ditemukan dengan Kepala Terpendam di Tanah

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya