Sukses

LG Luncurkan G Pro 2 Lebih Cepat dari Jadwal?

LG akan memperkenalkan ponsel layar besarnya itu lebih dulu pada tanggal 13 Februari mendatang sebelum acara MWC digelar.

Pagelaran pameran teknologi mobile tahunan Mobile World Congress (MWC) 2014 siap digelar akhir Februari ini. Berbagai rumor menyeruak seputar produk mobile terbaru yang akan diperkenalkan di ajang tahunan itu.

Vendor Korea Selatan, LG Mobile tak mau kehilangan momen besar tersebut. Perusahaan pesaing Samsung itu dirumorkan akan meluncurkan salah satu produk andalannya di tahun ini, LG G Pro 2.

Mengutip dari Android Community, salah satu perusahaan elektronik besar dunia itu akan memperkenalkan ponsel layar besarnya itu lebih dulu pada tanggal 13 Februari mendatang sebelum acara MWC digelar.

Bocoran terkait LG G Pro 2 sendiri telah sering muncul di kalangan penggila gadget. Dari sisi bodi, handset itu sempat terlihat memakai desain yang menarik dengan bezel yang sangat tipis.

Sedangkan di sisi fitur, generasi mendatang dari G Pro itu dikabarkan memakai kamera 13 megapiksel dengan fitur optical image stabilization (OIS) Plus sehingga gambar yang dihasilkannya akan lebih tajam. LG G Pro 2 disebut memakai RAM 3GB dan mendukung teknologi LTE.

Jika rumor ini benar, maka LG akan mendahului Samsung soal peluncuran flagship terbaru di awal 2014. Perusahaan itu diprediksi menghindari peluncuran pada momen yang bersamaan di tengah MWC dengan vendor lain yang dapat membuat perhatian pada produk barunya jadi berkurang.


Baca juga :

Nexus 5 `Warna Merah` Mulai Dijual Minggu Depan?
Google Tak Lagi Gunakan Brand `Nexus`?
Nexus 5 dan G2 Sukses Datangkan Keuntungan Bagi LG

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.