Sukses

Go Public, #TwitterIPO Jadi Trending Topik Dunia

Sesi perdana penjualan saham dengan inisial 'TWTR' juga turut ramai diperbincangkan di jagat dunia internet.

Sejak mengumumkan rencana untuk go public pada awal Oktober lalu, Twitter akhirnya secara resmi masuk ke pasar bursa saham. Hari pertama penjualan saham IPO Twitter bukan hanya menarik perhatian sejumlah penanam modal (investor), tetapi juga pengguna Twitter itu sendiri.

Dengan menggunakan tagar #TwitterIPO, sesi perdana penjualan saham dengan inisial 'TWTR' juga turut ramai diperbincangkan di jagat dunia internet. Percakapan yang awalnya hanya menggunakan tagar #IPO juga menjadi salah satu trending topic dunia.

Dilansir laman Techcrunch, Jumat (8/11/2013), selain menjadi trending topic dunia di situs micro blogging tersebut, IPO Twitter juga menjadi nomor lima (5) pada daftar pencarian teratas Google Trends.

Hal ini menandakan bahwa banyak pihak yang telah menantikan kabar kehadiran perdana saham Twitter di lantai bursa. Selain Twitter, pada sesi perdana go public saham Facebook pada Mei tahun lalu juga sempat menjadi trending topic dunia di situs yang identik dengan logo burung biru tersebut.

Pada sesi perdana, saham Twitter diberitakan sempat melesat hingga 92% mendekati US$ 50 per lembar dari posisi awal senilai US$ 26 hanya dalam waktu sehari. Saham Twitter ditutup di level US$ 44,90 per lembar atau naik sebesar 73%. (vin/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.