Sukses

Roster Timnas Valorant Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja, Ini Daftar Pemainnya

Berikut roster Timnas Valorant Indonesia yang akan bertanding di SEA Games 2023 Kamboja.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah merilis nama-nama pemain Tim Nasional (Timnas) Esports untuk Mobile Legends: Bang Bang, Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) mengumumkan roster Timnas Valorant Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja.

Ini menjadi pertama kalinya Timnas Esports Indonesia akan berlaga di kompetisi Valorant SEA Games, mengingat game first person shooter (FPS) besutan Riot Games tersebut juga pertama kali dipertandingkan di SEA Games.

Seperti pada Timnas MLBB, susunan pelatih juga akan diisi oleh tiga orang yang terdiri dari satu coach dan dua assistant coach.

Dalam susunan pemain di Timnas Valorant Indonesia, juga terdiri dari beberapa pemain profesional dari beberapa tim esports besar, yang sudah cukup berpengalaman di skena game ini.

deLB dan Kush misalnya, menurut Liquipedia, masih tercatat sebagai pemain di Alter Ego. NcSlasher, Sayoo, dan M0rea merupakan pemain dari Bigetron Arctic, bersama dengan Frostmind.

Eeyore dan Asteriskk, sementara itu pernah tergabung di BOOM Esports dan terakhir bermain untuk Persija Esports. Berikut susunan pelatih dan pemainnya, dikutip dari Instagram PBESI, Senin (6/3/2023).

Daftar Pelatih Timnas Valorant SEA Games 2023 Kamboja

  • Baskoro Dwi Putra/Roseau - Coach
  • Iqbal Mauldhani Yusup/Kylooshka - Assistant Coach
  • Muhammad Rafi Diandra/Frostmind - Assistant Coach

 

Roster Timnas Valorant SEA Games 2023

  • Delbert Tanoto (deLb)
  • Sheldon Andersen Chandra (NcSlasher)
  • Kevin Gunawan (Eeyore)
  • Oliver Budi Wangge (M0rea)
  • Nanda Rizana (Asteriskk)
  • Bryan Carlos Setiawan (Kush)
  • Willy Ivandra (Sayoo)

Dengan roster Timnas Esports Valorant SEA Games 2023 ini, tentu saja Indonesia diharapkan bisa menyumbang medali emas dari kategori esports.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Roster Timnas MLBB Women SEA Games 2023 Kamboja

Sebelumnya, PBESI juga telah mengumumkan roster Timnas MLBB Women, yang akan dikirim berlaga di SEA Games 2023 Kamboja.

Pengumuman ini disampaikan PBESI melalui akun Instagram resminya pbesi_official, sehari setelah pengumuman Timnas MLBB Men, dikutip Minggu (5/3/2023).

Dalam roster Timnas MLBB Women Indonesia di SEA Games ke-32 ini, lima nama dari Bigetron Era terpilih ke dalam susunan pemain.

Selain itu, ada juga Valanyr yang sempat memperkuat BTR sebelum sekarang bergabung di MBR Delphynye, serta Caramel yang merupakan Jungler di GPX Basreng.

Dominasi BTR Era di skena MLBB Ladies lokal dan internasional yang sudah banyak dikenal, membuat banyak warganet yakin mereka akan menyumbangkan emas untuk Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja

Berikut ini susunan pelatih dan pemain Timnas MLBB Women Indonesia yang akan berangkat ke Kamboja untuk SEA Games 2023:

Daftar Pelatih Timnas MLBB Women SEA Games 2023

  • Tasia Eda Lestari/Tazy - Coach
  • Aditya Kusuma Putra/Mozia - Assistant Coach
  • Yoel Stewart Tiolamon/Tiolamon - Assistant Coach

Roster Timnas MLBB Women SEA Games 2023

  • Vivy Indrawaty (BTR Vivian)
  • Cindy Laurent Siswanto (BTR Cinny)
  • Isnaini Nurfajri Machdita (MBR Valanyr)
  • Michelle Denise Siswanto (BTR Chel)
  • Venny Lim (BTR Fumi)
  • Violetta Aurelia (GPX Caramel)
  • Viorelle Valencia Chen (BTR Vival)
3 dari 4 halaman

6 Game di Esports SEA Games 2023 Kamboja

Federasi Esports Kamboja sebelumnya telah mengumumkan sejumlah game yang akan dipertandingkan untuk cabang olahraga esports di SEA Games 2023 bulan Mei mendatang.

Mobile Legends: Bang Bang tentu saja bakal dipertandingkan di kompetisi olahraga se-Asia Tenggara ini. Selain itu, Valorant juga akan bergabung sebagai game baru yang akan dipertandingkan di cabang esports.

Mengutip Esports Charts, Minggu (8/1/2023), Cambodia Esports Federation mengungkapkan ada enam game yang dipertandingkan di SEA Games tahun ini.

Daftar Game di Esports SEA Games 2023

  • Crossfire (PC)
  • League of Legends: Wild Rift (Mobile)
  • Mobile Legends: Bang Bang (Mobile)
  • PUBG Mobile
  • Valorant (PC)
  • Attack Online 2 (PC)

Kompetisi pria bakal digelar di semua game. Sementara kategori individual akan dilakukan untuk PUBG Mobile dan Attack Online 2. Satu-satunya game dengan turnamen wanita adalah MLBB.

 

4 dari 4 halaman

Waktu Penyelenggaraan SEA Games 2023

Valorant sendiri menggantikan League of Legends di SEA Games 2021 yang digelar di Hanoi, Vietnam pada tahun 2022 lalu. Namun itu bukan satu-satunya perbedaan.

Di SEA Games Kamboja tidak ada Wild Rift untuk wanita. Game yang dipertandingkan juga tidak sebanyak sebelumnya, dengan absennya Free Fire, Arena of Valor, dan FIFA Online 4.

Sementara itu, SEA Games 2023 Kamboja dijadwalkan akan diselenggarakan pada tanggal 5 sampai 17 Mei 2023 mendatang.

(Dio/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.