Sukses

Jadwal MSC 2022 Mobile Legends Hari Ini 12 Juni: RRQ Hoshi Siap Hadapi IDNS dan Omega Esports

Jadwal MSC 2022 Mobile Legends hari ini 12 Juni akan mempertemukan RRQ Hoshi dengan dua tim esports lainnya, yaitu IDNS dan Omega Esports

Liputan6.com, Jakarta - Jadwal MSC 2022 Mobile Legends hari ini 12 Juni memasuki hari kedua penyelenggaraan dengan 6 tim lainnya siap bertanding.

Hari ini, Indonesia akan diwakili oleh tim RRQ Hoshi yang siap berhadapan dengan dua tim Asia Tenggara lainnya, yaitu IDONOTSLEEP (IDNS) asal Thailand dan Omega Esports dari Filipina.

Alberttt, Vyn, R7, Clayyy, Skylar, dan Lemon akan menjalani laga pertamanya di MSC 2022 Mobile Legends melawan IDNS.

Tim RRQ Hoshi juga akan langsung melanjutkan pertarungan mereka dengan berhadapan Omega Esports.

Jam berapa mereka akan bertanding? Berikut ini adalah jadwal MSC 2022 Mobile Legends hari ini 12 Juni:

  • IDNS vs Omega Esports - 11.00 WIB
  • Orange Esports vs Impunity KH - 12.30 WIB
  • RRQ Hoshi vs IDNS - 14.00 WIB
  • Evos SG vs Orange Esports - 15.30 WIB
  • Omega Esports vs RRQ Hoshi - 17.00 WIB
  • Impunity KH vs Evos SG - 18.30 WIB

Diketahui, pertangingan 6 tim di fase grup ini mengusung format best of two (Bo2) single round robin untuk menentukan dua posisi teratas di klasemen grup masing-masing.

Nantinya, dua tim teratas dari masing-masing tim akan lolos ke babak playoff MSC 2022 Mobile Legends nanti.

Pertandingan ini digelar mulai dari 11 Juni hingga 19 Juni 2022 mendatang secara offline di Kuala Lumpur, Malaysia.

Selain berlomba menjadi tim Mobile Legends terbaik di Asia Tenggara, mereka juga memperebutkan total hadian sebesar USD 300 ribu atau sekitar Rp 4,5 miliar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Onic Esports Gagal Lolos ke Babak Playoff

Nonton Live Streaming MSC Mobile Legends 2022 di Vidio 11-12 Juni : Ada 2 Wakil Indonesia

Hasil MSC 2022 Mobile Legends hari ini 11 Juni dimana menjadi laga kedua Onic Esports di fase Grup A melawan Todak (Malaysia) berlangsung sengit.

Dari menit pertandingan dimulai, tim beranggotakan Sanz, Drian, Butsss, CW, dan Kiboy ini mampu lebih unggul di early game.

Jika dilihat, teman-teman Onic Esports mampu mengendalikan jalannya pertandingan dan memukul mundur berbagai serangan dari tim asal Malaysia tersebut.

Bermain agresif, Cw dkk dapat mendorong top lane tim lawan dan menumbangkan turret mereka. Tak hanya itu, pertarungan antar tim pun berlangsung sengit di bottom lane.

Di sini, Kiboy dan CW harus berhadapan dengan Yums dan Ciku dari tim Todak. Memanfaatkan kericuhan tersebut, 4Meyz dari tim Todak melakukan push ke arah atas dan berhasil menghancurkan turret.

3 dari 4 halaman

Bisa Menang, Tapi...

<p>Hasil MSC 2022 Mobile Legends 11 Juni: Onic Esports gagal lolos fase grup usai kalah dari Todak. (Doc: YouTube Mobile Legends: Bang Bang Indonesia)</p>

Dari gameplay yang disajikan oleh para pemain Onic Esports, Sanz dkk berpotensi menyelesaikan babak pertama MSC 2022 Mobile Legends ini dengan bantuan lord dan menumbangkan 4 pemain Todak.

Akan tetapi, keunggulan Onic Esports harus buyar dalam satu momen penting dimana pada menit ke-20, tim Todak dapat menumbangkan 4 pemain Onic secara bersamaan.

Menyisakan Butsss untuk mempertahankan base, Momo dkk langsung mendorong minion mereka untuk menghancurkan base tim Onic Esports.

Tidak dapat menahan serangan tim Todak yang beranggotakan, Momo, Yums, Moon, Ciku, dan 4Meyz, Onic Esports pun harus tumbang secara dramatis di babak pertama.

4 dari 4 halaman

Gagal Lolos Fase Grup

Dengan kekalahan di babak pertama, Onic Esports harus merelahan satu tiket ke babak playoff MSC 2022 Mobile Legends.

Meski tidak lolos fase grup, Sanz dkk tidak ingin berkecil hati dan tetap menampilkan permainan terbaik mereka.

Terbukti, Onic Esports berhasil mengendalikan permainan di babak kedua ini dengan baik dan tampil lebih lepas.

Kedua tim tetap tampil agresif dimana masing-masing pemain saling bertukar serangan, dan terlihat bermain imbang.

Butsss dengan heroes Thamuz mampu mengobrak-abrik pertahanan dari tim Todak, namun tim asal Malaysia pun tidak ingin tinggal diam.

Berkat serangan yang dibangun oleh Momo, Yums, dan Ciku, tim Malaysia berkali-kali sukses mematahkan serangan agresif dari tim onic esports.

Akan tetapi Onic Esports mampu unggul di mid hingga late game, sehingga dapat mendesak tim Todak bertahan di dalam base mereka dengan bantuan lord.

Dengan hasil pertandingan ini, Falcon dan Todak akan menjadi tim perwakilan dari Grup A yang lanjut ke babak player MSC 2022 Mobile Legends.

(Ysl/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini