Sukses

Top 3 Tekno: Smartphone Murah Samsung Curi Perhatian

Apa saja ketiga berita terpopuler Tekno Liputan6.com edisi Senin (14/1/2019)?

Liputan6.com, Jakarta - Samsung berencana merilis smartphone murah untuk pasar India. Langkah ini diambil Samsung untuk tetap bersaing dengan vendor-vendor smartphone dari Tiongkok, salah satunya adalah dengan Xiaomi.

Pasalnya, sejauh ini pangsa pasar Samsung di India telah kalah dari Xiaomi di dua dari tiga wilayah di India. Demikian menurut peneliti teknologi Counterpoint di tahun 2018.

Artikel di atas, menjadi artikel terpopuler kanal Tekno Liputan6.com edisi Senin (14/1/2019).

Selain itu, ada juga dua artikel lain yang tak kalah populernya, di antaranya seperti kisah pembeli smartphone Oppo yang dapat hadiah rumah Rp 1 miliar, dan juga peristiwa objek diduga UFO di Amerika Serikat (AS).

Tanpa berpanjang lebar, kamu bisa simak rangkuman ketiga berita tersebut berikut ini.

1. Bendung Xiaomi, Samsung Bakal Rilis Smartphone Murah

Mengutip laman Reuters, Senin (14/1/2019), smartphone murah Samsung yang bakal dirilis di India adalah seri M. Rencananya, Samsung akan menjual perangkat ini melalui toko online-nya dan Amazon.

Kepada Reuters, Samsung menyebut, operasi perusahaan di India akan membantu perusahaan menggandakan penjualan online.

"Seri M telah hadir untuk menyasar konsumen milenial di India," kata Head of Samsung Indian Mobile Business Asim Warsi.

Dia mengatakan, smartphone ini rencananya akan dirilis secara global, setelah lebih dahulu diperkenalkan di India, akhir Januari 2019.

Selengkapnya baca di sini

2. Cerita Pembeli Smartphone Oppo Dapat Hadiah Rumah Rp 1 Miliar

Sejak tahun lalu, Oppo Indonesia menggelar program 'Mimpi Jadi Gampang'. Dalam program ini, para pembeli produk Oppo berkesempatan mendapatkan kupon undian untuk memilih hadiah yang diinginkan.

Kini, periode kedua dari program ini sudah berlangsung, dan pemenang untuk grand prize dalam program ini juga sudah diumumkan.

Adalah Subiyanto, pria asal Tambakrejo, Pati, Jawa Tengah yang mendapatkan hadiah rumah senilai Rp 1 miliar.

Adapun Subiyanto mendapatkan kupon undian setelah sebelumnya membeli Oppo A3s. Dia mengaku sebenarnya memilih kupon undian untuk mendapatkan Oppo F9, tapi ternyata kini memperoleh rumah.

Selengkapnya baca di sini

3. Heboh Penampakan UFO di Langit AS, Ternyata Ini Wujud Aslinya

Seorang pria Amerika Serikat (AS) berhasil merekam sebuah pesawat hitam aneh yang diduga sebagai sebuah UFO.

Tanpa diketahui asal-usulnya, banyak yang menduga kalau 'UFO' tersebut adalah pesawat rahasia dari pemerintah.

Menurut laporan yang dilansir Brilio, objek berbentuk segitiga aneh ini telah terlihat di dekat pangkalan militer di negara bagian Ohio, AS.

Selengkapnya baca di sini

(Jek/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.