Sukses

Deretan Fitur Baru Windows 10 April 2018 Update

Dengan peluncuran Windows 10 April 2018 Update terbaru, Microsoft ingin mengembalikan penggunanya semakin efisien dalam memanfaatkan waktu dengan menciptakan sesuatu.

Liputan6.com, Jakarta - Pembaruan Windows 10 April 2018 Update sejak Senin, 30 April 2018 menghadirkan beberapa fitur baru. Fitur ini diklaim dirancang untuk menghadirkan kemampuan kreativitas di dalam penggunanya.

Dengan peluncuran Windows 10 April 2018 Update terbaru, Microsoft ingin mengembalikan penggunanya semakin efisien dalam memanfaatkan waktu dengan menciptakan sesuatu, bermain, bekerja, atau apapun yang disuka.

Berikut beberapa fitur terbaru Windows 10 Update April 2018, sebagaimana kami rangkum dari informasi Microsoft pada Kamis (3/5/2018).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Timeline

Banyaknya perangkat, dikombinasikan dengan informasi yang sangat banyak, menyebabkan menumpuknya waktu penggunaan komputer.

Faktanya, saat ini, secara praktis semua waktu senggang digunakan di depan layar. Informasi pengguna tersebar di banyak perangkat, membuat semakin sulit untuk menemukan yang dibutuhkan.

Semua pasti pernah menggali ke dalam e-mail dan folder untuk mencari dokumen yang pengguna tahu telah dibuat, tetapi justru tidak dapat ditemukan. Dengan fitur Timeline, tentunya bisa membantu pengguna mengembalikan waktu yang terbuang tersebut.

Dengan fitur ini juga, komputer Windows 10 akan kembali ke waktu hingga 30 hari untuk menemukan data pengguna meskipun mengerjakan hal tersebut hari ini, minggu lalu, atau beberapa minggu lalu.

3 dari 4 halaman

Focus Assist

Kebanyakan pengguna menghabiskan waktu antara 3-6 jam per harinya di depan layar monitor. Kebanyakan waktu tersebut dihabiskan di media sosial, dimana terdapat banyak gangguan yang konstan pada berbagai perangkat yang pengguna punya sehingga sulit untuk fokus.

Kehadiran Focus Assist diklaim Microsoft membantu pengguna tetap fokus. Caranya mudah, cukup nyalakan Focus Assist kapanpun pengguna ingin menyelesaikan tugas tanpa gangguan, seperti media sosial atau notifikasi lainnya.

Pengguna juga bisa mengatur fitur tersebut untuk menyala secara otomatis pada waktu-waktu tertentu ketika pengguna membutuhkan waktu untuk fokus.

Ketika pengguna selesai, Anda akan mendapatkan ringkasan apa saja yang telah dilewatkan, baik itu notifikasi, email, ataupun updates, saat sedang fokus. Jika pengguna sedang menantikan telepon atau email tertentu, pilih orang-orang yang diingin loloskan notifikasinya.

4 dari 4 halaman

Dictation

Dengan fitur ini, pengguna sangat mudah untuk membuat catatan, atau menulis sebuah tugas, hanya dengan suara. Dengan kursor pada halaman teks apa saja baik pada Windows 10 maupun aplikasi, tekan tombol Win+H dan mulai berbicara.

Fitur Dictation yang sudah ditingkatkan pada Windows 10 akan menangkap pembicaraan pengguna secara cepat dan secara akurat.

Dengan Windows 10 April 2018 Update dan Cortana terpasang pada Komputer Windows 10, pengguna dapat mengatur rumah pintar dari komputer hanya dengan menggunakan suara.

(Jek/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.