Liputan6.com, Jakarta Duka cita masih melanda dunia hiburan di seluruh penjuru global. Liam Payne, salah satu member grup asal Inggris, One Direction yang tengah hiatus, meninggal dunia saat berada di Argentina. Liam meninggal dunia setelah jatuh dari kamar hotel di Buenos Aires, Argentina.
Usia Liam Payne saat meninggal masih tergolong muda, yakni dalam usia 31 tahun. Kala sedang berada di Argentina, Liam Payne sedang menghadiri konser salah satu rekannya di One Direction, yakni Niall Horan, yang digelar pada 2 Oktober 2024 lalu.
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Viral Siswi SMP Minta Presiden Prabowo Perbaiki Jalanan ke Sekolahnya yang Rusak dan Berlumpur
Jumlah Terdakwa Kasus Kematian Liam Payne di Argentina Bertambah, Terbaru Karyawan Hotel yang Telepon 911
Zayn Malik Kenang Liam Payne saat Manggung di Kampung Halaman Mendiang: Ini Untukmu Liam
Kesedihan diluapkan oleh para penggemar, keluarga, hingga kerabat. Bahkan, sejumlah musisi yang pernah bekerja sama dengan Liam Payne di beberapa lagu, ikut merasakan duka yang mendalam. Mereka mengungkapkannya melalui sejumlah unggahan di media sosial masing-masing.
Advertisement
Di luar kabar duka ini, Liam Payne sudah berkiprah sebagai seorang solis selama One Direction hiatus dari dunia musik. Terdapat beberapa lagu hit keren yang pernah dinyanyikan dan dipopulerkan oleh Liam Payne sebagai penyanyi tunggal. Apa saja itu? Sambil mengenang mendiang Liam Payne, berikut deretannya.
1. Bedroom Floor
"Bedroom Floor" merupakan lagu yang dikerjakan bersama sejumlah musisi termasuk Charlie Puth. Lagu ini terdapat dalam satu-satunya album penuh Liam Payne berjudul LP1.
Lagu ini memiliki ciri khas suara falsetto Liam Payne yang sangat kuat. Nadanya pun mudah diingat meskipun banyak yang menilai liriknya terlalu garing.
Advertisement
2. Midnight
"Midnight" merupakan kolaborasi Liam Payne dengan musisi EDM ternama, DJ Alesso. Lagu bernuansa dance ini memiliki musik yang sangat khas dengan DJ Alesso.
Namun begitu, kuatnya karakter dan power pada vokal Liam Payne, membuat lagu dari album EP Midnight Hour terasa menyentuh untuk didengar.
3. Strip That Down (feat. Quavo)
"Strip That Down" merupakan debut lagu Liam Payne sebagai seorang solis. Lagu ini memiliki irama yang kental dengan warna R&B dan rap.
Meskipun begitu, "Strip That Down" membuka mata penggemar bahwa dirinya juga bisa menjajaki genre musik tersebut.
Advertisement
4. Get Low
"Get Low" adalah buah kolaborasi Liam Payne dengan musisi EDM Zedd. Lagu ini memiliki irama yang sangat pas untuk bergoyang.
Banyak yang menilai lagu ini cocok untuk suasana musim panas. Lagu ini juga dinilai sebagai karya Liam yang keluar dari pakem One Direction.
5. Polaroid
"Polaroid" adalah buah kolaborasi Liam denngan DJ Jonas Blue asal Inggris dan penyanyi Kanada Lennon Stella. Lagu ini mendapat sambutan cukup besar di seluruh dunia.
Banyak yang memuji cara Liam Payne dan Stella bernyanyi duet dalam lagu ini. Keduanya memiliki power yang sangat tegas.
Advertisement
6. For You
"For You" menjadi lagu Liam Payne yang paling banyak didengarkan oleh penikmat musik di seluruh dunia. Lagu ini merupakan hasil duet Liam dengan Rita Ora.
Selain nada, lirik, irama dan musiknya yang membius pendengar, lagu ini juga memikat para pecinta film setelah dijadikan sebagai soundtrack film Fifty Shades Freed yang dibintangi Dakota Johnson dan Jamie Dornan.