Sukses

Deadpool Bakal Memperluas Dunia Film X-Men

Disebut oleh produser sekaligus penulis naskah Simon Kinberg, Deadpool bakal memperluas dunia film X-Men.

Liputan6.com, Los Angeles Karakter Deadpool menjadi primadona tersendiri di kalangan para penggemar komik Marvel. Sering tampil bersama beberapa karakter X-Men, akhirnya versi layar lebar sang tokoh berkostum merah itu resmi berada di dunia para mutan dengan peran yang lebih besar.

Dilansir dari Ace Showbiz, Senin (6/10/2014), sosok yang juga pernah menjadi tokoh antagonis di X-Men Origins: Wolverine itu disebut oleh produser sekaligus penulis naskahnya bakal memperluas dunia film X-Men.



Kepada ComicBook.com, Simon Kinberg mengatakan, "Pasti ada semacam rencana keseluruhan yang kita semua sudah bicarakan untuk dunia X-Men sekarang, dan Deadpool jelas cocok di dalamnya."

Dilanjutkannya, "Jadi ya, saya kira saya akan mengatakan ini tentunya bagian dari proses waktu dan keseluruhan pemikiran yang masuk ke film-filmnya. Beberapa di antaranya terinspirasi oleh komik dan beberapa terinspirasi dari melihat apa yang pernah dilakukan Marvel dengan menceritakan 'permadani' yang lebih besar dan menghubungkan semua film bersama-sama, bahkan saat mereka berdiri secara independen juga. Jenis pemikiran yang sama akan masuk ke film-film X-Men ini di Fox."



Deadpool sempat menjadi judul yang tak dianggap sebelum 20th Century Fox dan Marvel Comics mengumumkan bahwa karakter tersebut sedang dikembangkan. Ryan Reynolds diduga bakal kembali memainkan Deadpool yang akan sangat jauh dari versi X-Men Origins: Wolverine.

Deadpool sendiri memiliki nama asli Wade Wilson yang merupakan seorang tentara bayaran dengan watak cerewet namun memiliki kemampuan untuk menyembuhkan diri secara cepat. Filmnya dipastikan tayang tiga bulan sebelum X-Men: Apocalypse, yaitu pada 12 Februari 2016. (Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini