Sukses

Ben Affleck Cedera di Syuting Batman V Superman

Ben Affleck langsung meninggalkan lokasi Batman V Superman setelah tubuhnya menegang dan sulit bergerak.

Liputan6.com, Los Angeles Aktor Ben Affleck dikabarkan baru saja cedera di lokasi syuting Batman v Superman: Dawn of Justice. Kejadian buruk tersebut menimpanya pada 9 Agustus 2014 lalu, namun baru tersiar belakangan ini.



Dilansir dari Comicbook.com, Kamis (14/8/2014), laporan kepada Star Magazine tersebut menyebutkan bahwa Ben Affleck langsung meninggalkan lokasi setelah tubuhnya menegang dan sulit bergerak yang melibatkan bahu kirinya.



Sumber tersebut menyatakan kepada pihak majalah, "Sangat menyakitinya dan sangat buruk. Ia memberikan semuanya ke dalam peran ini dan hal itu cukup menuntut fisiknya. Ia dua kali ke pusat kebugaran, kadang-kadang malah tiga kali sehari dan di lokasi ia tampak seperti mesin."



Ben Affleck sendiri sempat terlihat sedang syuting di jalan sekitar Detroit dua hari setelahnya. Akan tetapi, orang dalam mengatakan kepada Star Magazine bahwa ia pernah disarankan untuk bersantai dahulu untuk sementara waktu.

"Ini adalah cedera pertamanya yang paling menyakitkan saat pengambilan gambar. Ben bisa beraksi, tetapi ditunda untuk sementara waktu dari melakukan hal berbahaya apapun selama beberapa hari. Sampai akhirnya dokter menyetujuinya untuk mulai syuting lagi," ujar narasumber kepada pihak majalah.



Selain Ben Affleck sebagai Batman/Bruce Wayne, film ini juga dibintangi oleh Henry Cavill sebagai Superman/Clark Kent dan Gal Gadot sebagai Wonder Woman/Diana. Batman V Superman: Dawn of Justice dijadwalkan untuk rilis pada 25 Maret 2016.(Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini