Sukses

Ramai-Ramai Berwisata ke Pantai Selatan Saat Libur Lebaran 2024

Pengelola Administrasi Pantai Cibangban mengatakan kedatangan wisatawan di Pantai Cibangban terlihat mulai dari Rabu (10/4) pukul 17.00 WIB sampai malam, tetapi jumlahnya semakin meningkat pada Kamis, 11 April 2024.

Liputan6.com, Sukabumi - Objek wisata Pantai Cibangban yang berada di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat sudah didatangi ribuan wisatawan dari berbagai daerah, baik dalam maupun luar Sukabumi, pada Kamis, 11 April 2024, atau H+1 perayaan Idul Fitri 1445 H.

Terpantau oleh Antara di lokasi, tidak hanya di Pantai Cibangban, Desa Pasir Baru saja yang mulai dipadati wisatawan, tetapi Pantai Ruang Terbuka Hijau (RTH) Citepus, Kecamatan Palabuhanratu juga sudah ramai didatangi pengunjung sejak Kamis pagi menjelang siang atau sekitar pukul 10.00 WIB.

Pengelola Administrasi Pantai Cibangban Fera Sunara mengatakan kedatangan wisatawan di Pantai Cibangban terlihat mulai dari Rabu (10/4) pukul 17.00 WIB sampai malam, tetapi jumlahnya semakin meningkat pada Kamis.

"Wisatawan yang datang kebanyakan menggunakan sepeda motor tetapi, menjelang sore kendaraan roda empat mulai mendominasi masuk ke Pantai Cibangban," katanya di Pantai Cibangban, dilansir Antara.

Menurut Fera, fasilitas yang diberikan kepada wisatawan tidak hanya objek wisata saja tetapi juga menyediakan tempat penitipan sepeda motor yang dijaga ketat oleh penjaga yang mengawasi setiap sepeda motor yang masuk maupun keluar sehingga wisatawan merasa nyaman dan aman.

Pihaknya juga tegas kepada petugas yang diberi tanggung jawab di tempat penitipan sepeda motor untuk benar-benar menjaga, jangan mau hanya mengambil jasa atau uang yang dikeluarkan oleh pengunjung tetapi juga harus menjaga kendaraan wisatawan.

"Maka dari itu, kita tekankan kalau penitipan itu harus sampai tidak ada kendaraan, jangan sampai kendaraan masih ada uang dibawa pulang yang jaga. Di Pantai Cibangban sendiri ada parkir ada penitipan kita tegaskan ke petugas penitipan itu supaya hati-hati, karena kalau ada kehilangan seperti helm itu kita yang ganti," tegasnya.

Di tempat berbeda juru parkir Pantai RTH Citepus Yandi mengatakan pengunjung sudah ramai sejak Rabu, dilihat dari nomor polisi kendaraan yang datang mayoritas masih wisatawan dari dalam Sukabumi atau wilayah Kota/Kabupaten Sukabumi, meskipun sudah banyak wisatawan yang datang dari wilayah Jabodetabek, Cianjur, dan Bandung.

Diperkirakan, jumlah wisatawan yang datang lebih dari 2 ribu orang, tetapi untuk angka pastinya masih dalam rekapitulasi pihak instansi terkait. Untuk kenaikan sekitar 40 persen dibandingkan libur akhir pekan yang biasanya paling banyak seribu orang.

Di sisi lain, untuk tarif parkir yang dikenakan kepada pengunjung, ia mengaku seikhlasnya saja, bahkan ada beberapa yang tidak bayar pun tidak menjadi masalah, karena dengan banyaknya wisatawan yang datang tentu membantu perekonomian warga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini