Sukses

Mengenal Festival Wisata Budaya Terkenal di Indonesia

Indonesia tidak hanya dikenal dengan wisata alamnya tetapi juga dengan budayanya yang beragam. Berikut ini adalah festival budaya populer yang ada di Indonesia.

Liputan6.com, Bandung - Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri dari beragam suku dan budaya berbeda-beda. Meskipun berbeda masyarakat Indonesia tetap bersatu dan hidup berdampingan dengan keunikannya masing-masing.

Melalui keberagaman tersebut banyak tempat wisata di Indonesia yang wajib dikunjungi. Tidak hanya menawarkan pemandangan alam yang indah, Indonesia juga memberikan destinasi wisata dengan kebudayaan yang unik.

Wisatawan juga bisa mengunjungi beberapa daerah di Indonesia yang menyajikan sejumlah festival budaya menarik. Diketahui, Indonesia mempunyai banyak festival budaya yang berbeda-beda setiap daerahnya.

Baik dari Sabang hingga Merauke, setiap daerah memiliki festival budaya yang mencerminkan bagaimana kekayaan warisan budaya yang mereka miliki. Selain itu, wisatawan tidak hanya terhibur tetapi juga teredukasi dengan memahami budaya-budayanya.

Contohnya saja, salah satu festival budaya yang terkenal di Indonesia adalah Festival Lembah Baliem. Festival ini menjadi festival budaya yang unik di Papua dan menampilkan kebudayaan dari suku Dani, Yali, dan Lani.

Biasanya wisatawan akan melihat bagaimana pertunjukan tari perang tradisional, upacara adat, pameran seni, hingga melihat kerajinan tangan warga setempat. Selain itu wisatawan juga bisa melihat indahnya alam Papua yang mempesona.

Melalui artikel ini kita akan membahas beberapa festival budaya terkenal di Indonesia yang bisa menjadi destinasi wisata menarik untuk dikunjungi. Berikut ini adalah rangkuman festival budaya di Indonesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

6 Festival Wisata Budaya Terkenal di Indonesia

Melansir dari beberapa sumber berikut ini adalah beberapa festival budaya terkenal di Indonesia yang bisa menjadi destinasi wisata untuk mendapatkan pengalaman budaya yang menarik:

1. Festival Lompat Batu di Nias

Festival lompat batu di Nias merupakan salah satu festival budaya yang terinspirasi dari budaya perang. Festival ini memiliki tradisi unik yang bisa membuat orang yang melihatnya kagum.

Diketahui seseorang akan melakukan pelompatan batu setinggi 2,1 meter lebih dan setebal 40 cm. Menurut sejarah, pada zaman dahulu, setiap suku mendirikan benteng pertahanan yang tinggi untuk mencegah serangan musuh.

Sementara itu, suku Nias memiliki solusi untuk belajar melompati batu atau fahombo agar bisa menaklukkan lawan. Saat ini, ritual tersebut dilakukan untuk melambangkan transisi pemuda menuju kedewasaan.

Festival lompat batu sendiri biasanya digelar setiap bulan November dan wisatawan yang ingin melihatnya bisa berlibur pada bulan tersebut.

2. Festival Budaya Lembah Baliem

Festival Lembah Baliem adalah salah satu festival budaya yang memperlihatkan tradisi perang antara suku Dani, Lani, dan Yali. Melalui festival ini biasanya digelar sejumlah ritual, musik, hingga tari-tarian.

Selain itu, kostum yang digunakan menampilkan bagaimana megahnya budaya Indonesia yang beragam. Selain itu, wisatawan juga bisa melihat keindahan alam Papua yang sangat kaya.

Diketahui, Festival Budaya Lembah Baliem biasanya digelar selama tiga hari pada bulan Agustus.

3 dari 4 halaman

Festival Wisata Budaya Terkenal di Indonesia

3. Festival Danau Toba

Festival danau Toba menjadi salah satu festival budaya Indonesia yang juga menjadi acara olahraga. Awalnya, festival budaya ini dikenal dengan nama Pesta Danau Toba dan diselenggarakan sejak tahun 1980-an.

Namun, pada 2011 nama tersebut berubah menjadi Festival Danau Toba dan digunakan sampai saat ini. Diketahui, festival tersebut digelar sebagai bentuk syukur masyarakat terhadap kehadiran Danau Toba.

Pasalnya, danau ini menjadi sumber rezeki hingga memberikan kemakmuran bagi masyarakat setempat. Biasanya festival Danau Toba menampilkan budaya hingga tradisi Batak dengan tarian-tarian dan pertunjukan seninya.

4. Festival Reog Ponorogo

Melansir dari Wonderful Indonesia Festival Reog Ponorogo adalah salah satu festival yang diselenggarakan dengan menampilkan budaya reog di alun-alun Ponorogo. Diketahui festival ini merupakan bagian dari rangkaian grebeg suro.

Grebeg suro adalah tradisi budaya tahunan masyarakat Ponorogo yang digelar dengan bentuk pesta rakyat. Biasanya festival ini digelar di antara bulan Juni atau Juli dan diikuti tidak hanya oleh orang dewasa tetapi juga anak-anak.

4 dari 4 halaman

Festival Wisata Budaya Terkenal di Indonesia

5. Festival Ogoh-Ogoh Bali

Festival Ogoh-Ogoh di Bali merupakan salah satu festival yang sangat populer dan mungkin menyeramkan karena festival ini melakukan arak-arakan sosok yang menggambarkan roh jahat bhutakala.

Biasanya festival ini melakukan arak-arakan sebuah ogoh-ogoh dengan ukuran yang mencapai lebih dari 2 meter lengkap dengan pernak-perniknya. Biasanya, festival ini digelar oleh warga Bali sebelum Hari Nyepi.

Masyarakat akan membawa ogoh-ogoh tersebut di sepanjang jalan utama sebelum dibakar untuk melambangkan kemenangan dharma (kebaikan) melawan adharma.

6. Festival Erau Kertanegara

Festival Erau Kertanegara merupakan festival budaya yang bertujuan untuk melestarikan budaya warisan kesultanan Kutai. Biasanya, festival ini digelar pada pertengahan tahun yaitu di antara bulan Juni atau Juli di kota Tenggarong.

Melalui festival ini terdapat penampilan beragam baik dari atraksi hingga kegiatan menarik. Misalnya, melihat rangkaian upacara adat Dayak atau pertunjukan tarian-tarian khas Kutai yaitu Tari Jepen dan Tari Ganjur.

Kemudian, menampilkan permainan ketangkasan tradisional salah satunya gasing serta ditutup dengan upacara Belimbur.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.