Sukses

Danau Burung, Surga Tersembunyi Pencinta Burung di Kalteng

Kalimantan Tengah seolah tidak ada habisnya menyuguhkan pemandangan alam yang memikat mata, salah satunya di Kabupaten Sukamara. Wilayah yang terletak di bagian barat ini memiliki berbagai destinasi wisata yang menarik untuk dicoba.

Liputan6.com, Palangka Raya - Kalimantan Tengah seolah tidak ada habisnya menyuguhkan pemandangan alam yang memikat mata, salah satunya di Kabupaten Sukamara. Wilayah yang terletak di bagian barat ini memiliki berbagai destinasi wisata yang menarik untuk dicoba.

Danau Burung, merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi para pecinta burung di Kabupaten Sukamara. Wilayah tersebut masuk ke dalam kawasan konservasi yang dikelola oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Tengah (Kalteng).

Sesuai dengan namanya, di sini wisatawan akan melihat danau yang dikelilingi beragam jenis burung. Bahkan, Danau Burung menjadi surga bagi para pecinta burung, karena mereka akan melihat langsung beragam jenis burung di alam melalui habitat aslinya.

Dengan luas sekitar 76.110 hektare, danau ini menjadi tempat transit burung-burung yang sedang bermigrasi. Jika masuk ke dalam musim singgah, wisatawan dapat dengan mudah menemukan beberapa sarang dan telur di dalam satu pohon.

Keberadaan burung migran umumnya dapat ditemukan pada pertengahan tahun yakni bulan Juli hingga September. Jenis yang paling banyak ditemui adalah cangkak, pecuk, kuntul besar (Egretta alba) dan kuntul kecil (Egretta garzetta).

Untuk menuju ke lokasi danau burung dibutuhkan tenaga ekstra, pasalnya pengunjung harus melewati rawa dan hutan gambut Kalimantan. Tak heran, jika sedang musim hujan, akses yang dilalui tergenang air mencapai dada orang dewasa.

Namun, rasa lelah saat perjalanan akan terbayarkan setelah sampai di lokasi. Pengunjung akan mendengarkan kicauan burung dan suara daun yang bergesekan, hingga membuat suasana jiwa merasa lebih tenang.

Tak hanya itu, pengunjung juga dapat melihat owa, orang utan, serta jenis ikan tawar yang hidup di sekitar kawasan danau burung. Apalagi jika memiliki hobi fotografi, maka tempat yang satu ini menjadi pilihan yang tepat sebagai destinasi wisata.

 

Simak video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.