Sukses

Anies: Ramadan dan Lebaran, Kebutuhan Pokok di Jakarta Terjamin

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memastikan stok kebutuhan pokok untuk Ramadan dan Lebaran 1440 Hijriah mencukupi.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memastikan stok kebutuhan pokok untuk Ramadan dan Lebaran 1440 Hijriah mencukupi.

Menurutnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) telah melakukan berbagai persiapan dengan matang untuk menyambut Ramadan dan Lebaran.

"Alhamdulillah, kebutuhan pokok di Jakarta terjamin. Kita telah melakukan rapat khusus dengan TPID," ujar Anies Baswedan, di Balai Kota DKI Jakarta, Minggu 6 Mei 2019.

Anies berkeyakinan, tiga Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di klaster pangan yakni, Perumda Pasar Jaya, PD Dharma Jaya, dan PT Food Station Tjipinang Jaya bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

"Pasokan harus dipastikan terjamin agar harga-harga tetap terjangkau," ujar Anies Baswedanseperti dikutip dari beritajakarta.

Seperti diberitakan sebelumnya, stok beras di Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) pada Kamis 18 April 2019 mencapai 43.355. Jumlah itu sangat mencukupi untuk kebutuhan Ramadan dan Lebaran karena jumlah beras yang masuk dan keluar juga masih stabil berkisar 3.000 ton per hari.

Sementara, untuk memenuhi kebutuhan daging, PD Dharma Jaya sudah menyiapkan stok hingga 600 ton menjelang Ramadan. Kemudian, pada pertengahan Mei akan ditambah sebanyak 200 ton.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini