Sukses

Gerindra Sebut AHY Masuk Daftar Juru Kampanye Prabowo-Sandiaga

Nama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masuk dengan beberapa nama lainnya.

Liputan6.com, Jakarta - Nama Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), masuk ke dalam daftar juru kampanye nasional (jurkamnas) pasangan bakal capres-cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno di Pilpres 2019.

"Saya lihat kemarin ada di daftar jurkamnas," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/9/2018).

Menurut dia, nama AHY masuk bersama beberapa nama lainnya. Namun, Dasco enggan mengungkapkan siapa nama-nama itu. "Ya masih ada yang lain, ada waktunya di-publish," ucap dia.

Daftar juru kampanye itu, ujar Dasco, berasal dari segala macam kalangan, tetapi mayoritas berasal dari kalangan profesional.

"Kebanyakan dari profesional. Pertimbangannya tentu akan menjadi energi baru sekaligus vote getter," ucap Dasco.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mempertimbangkan Nama AHY

Sebelumnya, bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno mengaku mempertimbangkan AHY menjadi juru kampanye di Pilpres 2019. Nama AHY akan dibahas bersama koalisi keumatan untuk menjadi juru kampanye.

"Semua dalam pertimbangan tentunya partai koalisi yang sekarang juga didukung oleh Partai Berkarya kita akan duduk bersama-sama menyusun tentunya rencana bagaimana kita menawarkan suara solusi bangsa Indonesia," kata Sandiaga di Uno di kantor KPU Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

 

Sumber: Sania Mashabi

Reporter: Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.