Sukses

Berkendara Anti Sosial, Siap-siap Mobil Diderek Petugas

pemilik F12 Berlinetta tidak akan dikenai tilang, tetapi membayar denda untuk menebus mobilnya yang ditahan.

Liputan6.com, London - Sebuah Ferrari F12 Berlinetta diderek oleh kepolisian di Northampton, Inggris karena berkendara secara sembrono. Tindakan yang dilakukan pihak berwajib ini merupakan salah satu upaya menekan aksi berkendara anti sosial yang marak terjadi di Inggris.

Dilansir Northamptonchron, Selasa (3/11/2015), pemilik supercar seharga 200 ribu Pound Sterling atau setara Rp 4,1 miliar itu sebelumnya sudah diberi peringatan telah melanggar pasal 59 Police Reform Act. Undang-undang ini menyatakan jika petugas berhak untuk menghukum pengendara jika melakukan gangguan secara terus menerus.

"Pengemudi kedapatan mengendarai mobil sport mewah di pusat kota Northampton dengan cara yang mengganggu atau menjengkelkan," jelas Special Inspector Anthony Rawson, melalui akun Twitter resminya.

Rawson melanjutkan jika ini adalah pertama kalinya Ferrari disita karena melanggar undang-undang di Northamptonshire. Dijelaskan bila pemilik F12 Berlinetta tidak akan dikenai tilang, namun demikian ia harus tetap membayar denda untuk menebus mobilnya yang ditahan.

"Tujuan dari penegakan hukum ini adalah untuk mencegah cara berkendara yang sembrono dan mudah-mudahan menghindarkan orang untuk melakukan pelanggaran yang lebih serius seperti mengemudi secara berbahaya hingga berujung melukai diri sendiri atau orang lain," tutup Rawson.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini