Sukses

Ford Mustang ala Lighting McQueen

Perubahan tampilan ini demi membuat sang anak gembira.

Liputan6.com, Tennessee - Wujud kecintaan orangtua terhadap anaknya dapat direalisasikan dalam berbagai bentuk, salah satunya adalah memodifikasi mobil sesuai keinginan anak. Itulah yang dilakukan pria asal Tennessee, Amerika Serikat, bernama Brett Winek terhadap muscle car yang baru dibelinya.

Dilansir Carbuzz, Selasa (29/9/2015), Winek adalah seorang ayah sekaligus orang tua tunggal dari anak berusia 3 tahun. Winek pun begitu memanjakan anak semata wayang yang dimilikinya.

"McQueen adalah karakter favoritnya, dan ia juga mencintai Mater. Dia memiliki mobil mainan dari dua tokoh tersebut dan kerap menirukan ucapan McQueen dan Mater saat bermain," ungkap Winek.

Sebagai bentuk membahagiakan sang anak, Winek nekat menyulap Ford Mustang yang baru ia beli dengan corak tokoh kartun Lighting McQueen dalam film Cars yang diidolai anaknya. Winek pun mulai mencari tahu tempat memodifikasi kendaraan hingga akhirnya menemukan perusahaan spesialisasi stiker mobil bernama Tennessee Tint.

Perusahaan ini pun menyanggupi yang diinginkan Winek dan langsung menggarap proyek tersebut. Proyek ini pun dikerjakan dalam beberapa hari.

Dijelaskan, Winek harus merogoh koceh hingga US$ 1.200 atau sekira Rp 17,66 jutaan untuk merubah corak Ford Mustang seperti tokoh kesayangan anaknya. Pihak Tennessee Tint pun mengatakan jika corak ini dapat dibuang dengan mudah jika sudah tidak diinginkan.

"Dia melompat kegirangan ketika kami pergi mengambil mobil. Ia juga tidak sabar ingin segera duduk di kursi pengemudi," kata Winek.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini