Sukses

Bertolak ke Gorontalo, Presiden Jokowi Akan Resmikan Sejumlah Infrastruktur

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Provinsi Gorontalo untuk melakukan kunjungan kerja (kunker) pada hari ini, Minggu (21/4/2024).

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Provinsi Gorontalo untuk melakukan kunjungan kerja (kunker) pada hari ini, Minggu (21/4/2024).

Melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas sekitar pukul 12.10 WIB menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Setibanya di Bandara Djalaluddin, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Presiden Jokowi akan menuju Kota Gorontalo. Dia akan bermalam dan melakukan sejumlah agenda kegiatan esok hari, Senin 22 April 2024.

Beberapa agenda kerja Presiden di Gorontalo yaitu meresmikan sejumlah infrastruktur seperti Bandara Panua Pohuwato di Kabupaten Pohuwato dan Inpres Jalan Daerah di Provinsi Gorontalo.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Provinsi Gorontalo adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Plt Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana.

Tampak melepas keberangkatan Presiden di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta yaitu Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto, Pangkoopsud I Marsda TNI Mohammad Nurdin, serta Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto Nugroho Utomo.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Temui Jokowi di Istana, Menlu China Bahas soal Kerja Sama IKN hingga Kereta Cepat Surabaya

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri (Menlu) China Wang Yi di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis 18 April 2024.

Dalam pertemuan ini, Jokowi mendorong China untuk terlibat dalam kerja sama pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), khususnya bidang transportasi.

"Di bidang kerja sama ekonomi, Bapak Presiden mendorong kerja sama pembangunan di IKN, termasuk untuk moda transportasi," kata Menlu RI Retno Marsudi usai mendampingi Jokowi, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis 18 April 2024.

Selain itu, Jokowi dan Menlu China membahas proyek kereta cepat Jakarta-Bandung dan kereta cepat Surabaya. Jokowi mendorong agar dilakukan alih teknologi kereta cepat Jakarta-Bandung serta percepatan penyelesaian studi kelayakan perpanjangan trase ke Surabaya.

"Bapak presiden juga mendorong implementasi proyek strategis di kawasan industri Kaltara, khususnya untuk investasi di bidang petrokimia," ujarnya.

 

3 dari 3 halaman

Kerja Sama Akan Dibahas Lebih Lanjut

Retno menyampaikan kerja sama kereta cepat akam dibahas lebih lanjut dalam forum high level dialogue on the cooperation mechanism (HDCM) di Labuan Bajo, NTT, pada Jumat, 19 April 2024.

Kerja sama ini akan dibahas bersama Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan.

"Tadi saya sampaikan di forum HDCM Pak Menko Marves, saya, dan dari pihak RRT akan diketuai oleh Menlu Wang Yi," tutur Retno.

Jokowi dan Menlu China juga membahas masalah ketahanan pangan. Jokowi menekankan pentingnya peningkatan kerja sama pertanian Indonesia-China, khususnya padi, hortikultura, dan durian.

"Ketahanan pangan sangat penting. Oleh karena itu, kerja sama pertanian dua negara penting untuk ditingkatkan termasuk atau khususnya utk padi, hortikultura, dan juga durian dengan salah satunya mempelajari modelling pertanian RRT," jelas Retno.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.