Sukses

Polisi Ini Jadi Guru Mengaji dan Aktif Mengisi Ceramah di Bogor

Seorang polisi di Bogor, Jawa Barat, tak hanya jadi pelindung secara jasmani bagi masyarakat. Dia juga jadi pengayom rohani dengan jadi guru mengaji dan penceramah.

Patroli, Bogor - Selain sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, AKP Komarudin  juga memiliki kegiatan lain.  Ia menjadi guru dan penceramah di sejumlah masjid.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Minggu (22/4/2018), Kepala Seksi Profesi dan Pengamanan (Kasi Propam) Polresta Bogor Kota AKP Komarudin ini punya rutinitas tersendiri di sela-sela tugasnya sebagai anggota polisi.  Ia mengajar mengaji anak-anak di lingkungan tempat tinggalnya.  

Aktivitas rohani dia awali dari keprihatinannya terhadap anak-anak di tempat tinggalnya di Panaragan, Kota Bogor. Mereka dinilai kurang dekat dengan kegiatan keagamaan. Dengan bekal dasar pendidikan pesantren Sumedang, ayah dua anak ini mulai mentransfer ilmu agamanya kepada anak-anak.    

“Ketika datang ke sini banyak anak-anak yang tidak mengaji dan susah untuk ke masjid. Akhirnya saya mengajak mereka mengaji,” ujar AKP Komarudin.  

Bukan hanya jadi guru mengaji, AKP Komarudin juga kerap mengisi ceramah dan tausiyah di sejumlah masjid di Kota Hujan.  

“Dia sudah dikenal di kota ini sebagai ustaz, pendakwah, dan imam di masjid. Jadi dia keliling kota,” kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Ulung Sampurna Jaya.

Menjadi polisi yang merangkap guru agama justru membuat AKP Komarudin lebih dekat dengan masyarakat. Hal ini penting sekaligus untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.