Sukses

Daftar Film dan Serial yang Pernah Dibintangi Arawinda Kirana Selain Yuni

Sosok Arawinda mulai dikenal publik lewat film Yuni, namun sebelum itu wanita kelahiran 2001 itu tampil di sejumlah judul lainnya.

Liputan6.com, Jakarta - Sosok Arawinda Kirana mulai dikenal publik setelah membintangi film Yuni sebagai pemeran utama. Namun di tengah kariernya yang menanjak naik, belum lama ini wanita yang akrab disapa Ara itu justru dibicarakan orang-orang karena dituduh sebagai perusak rumah tangga.

Mengutip dari kanal Citizen6 Liputan6.con, Kamis (27/10/2022), diketahui warganet ramai-ramai menyerbu Instagram milik Arawinda sebagai bentuk dukungan kepada Amanda Zahra. Wanita bernama lengkap Sri Arawinda Kirana Rustandi ini dinilai memiliki sifat terbanding kebalik dengan tokohnya dalam film Yuni (2021) yang membuat namanya melejit. Ia diduga berselingkuh dengan suami Amanda,.

Di film Yuni, Arawinda berperan sebagai tokoh utama yakni Yuni, yang dalam cerita film berusaha melawan berbagai diskriminasi terhadap kaum wanita. Berkat perannya ini Arawinda Kirana berhasil menyabet penghargaan Piala Citra FFI 2021 untuk nominasi Pemeran Utama Perempuan Terbaik.

Menanggapi tudingan ini, Arawinda Kirana hanya memilih diam dan menonaktifkan kolom komentar di Instagram-nya. Tetapi kini, dia memilih menanggapi tuduhan tersebut dengan menulis pesan berupa foto yang diunggahnya Rabu 26 Oktober 2022. Tapi sayangnya, klarifikasinya tidak lantas membuat Arawinda jauh dari cap negatif. Di kolom komentar unggahan itu misalnya, banyak warganet yang merespons buruk klarifikasi tersebut.

Di tulisan tersebut memang Arawinda Kirana tak menjawab tuduhan pelakor sama sekali, menolak maupun mengiyakan. Namun di balik kontroversi yang dibuatnya itu, dengan melihat prestasi Arawinda publik harus melihat berbagai film yang ia bintangi. Berikut daftarnya yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

1. Nana (2022)

Arawinda tampil pada film Nana dengan judul internasional 'Before, Now and Then' yang rilis pada 2022. Di film ini Arawinda bergabung dengan aktor lainnya seperti Happy Salma, Laura Basuki, Arswendy Bening Swara, Ibnu Jamil. 

Film menceritakan kisah Raden Nana Suhani, seorang wanita Sunda di era 1960-an yang kehilangan ayah dan anaknya karena perang di Jawa Barat. Nana menikah lagi dengan pria kaya raya untuk memulai hidup baru. Tetapi, suami barunya merupakan sosok yang tidak setia. Dia pun menderita karena suaminya memiliki simpanan.

Suatu hari, Nana bertemu dengan salah satu simpanan suaminya dan menjalin persahabatan. Mereka bersama-sama mencari cara untuk meraih kemerdekaan. 

Film Nana tayang perdana secara internasional di Festival Film Internasional Berlin pada 12 Februari 2022. Di festival tersebut, film ini dinominasikan meraih Penghargaan Golden Bear untuk Best Film dan Laura Basuki berhasil memenangkan Silver Bear untuk Best Supporting Performance.

Film 'Before, Now & Then' ini juga didistribusikan di Indonesia secara digital melalui jaringan Amazon Prime Video mulai 1 Agustus 2022. Deadline Hollywood memuji teknik sinematograf dengan menyebutkan bahwa film ini "Dipenuhi dengan puitis melankolis dan sinematografi yang indah milik era lain," dikutip dari Deadline, Kamis (27/10/2022).

3 dari 5 halaman

2. X&Y (2021)

Film X&Y adalah film pendek vertikal pertama yang diproduksi oleh TikTok. Judulnya diambil dari salah satu teori matematika tentang sumbu X dan sumbu Y. Pemeran utama dalam film ini adalah Arawinda Kirana dan Jourdy Pranata.

Film pendek vertikal "X&Y" ini tayang di TikTok 29 Maret 2021 yang dibagi dalam 6 chapter di akun TikTok resmi. X&Y menceritakan tentang pertemuan sumbu X dan sumbu Y di suatu titik. Sumbu Y merupakan Omar yang menyukai Winda (Arawinda) si sumbu X.

Si sumbu Y memendam rasa kepada Winda (Arawinda Kirana), si sumbu X merupakan tetangga kosan kamar atasnya. Namun seperti dua sumbu yang bersebrangan, mereka terus melangkah ke arah yang berbeda.

Seandainya kita bukanlah kedua sumbu itu, apakah memungkinkan kita untuk bersama? Selain Arawinda, film ini juga dibintangi oleh Jourdy Pranata sebagai Omar, Dwynna Win sebagai Chelsea, hingga Avan The Love sebagai Mas Yos. 

 

4 dari 5 halaman

3. Quarantine Tales (2020)

Selain itu, Arawinda pernah bermain di film berjudul Quarantine Tales tayang di Netflix pada 2020. Film ini menyuguhkan 5 judul dengan cerita yang berbeda, salah satunya Happy Girls Don't Cry. Dalam Happy Girls Don't Cry, Arawinda berperan sebagai Adin.

Orang tua Adin diceritakan kehilangan pekerjaannya karena dampak pandemi COVID-19. Suatu kali, Adin mendapatkan hadiah iMac dari kuis yang diadakan oleh YouTuber. Sayang, Adin terpaksa menjual hadiah tersebut demi membiayai kehidupan keluarganya.

4. Galih dan Ratna (2017)

Galih dan Ratna merupakan film yang menceritakan kisah cinta masa SMA antara Galih (Refal Hady) dan Ratna (Sheryl Sheinafia). Galih adalah murid yang tertutup dan memiliki minat pada musik. Sementara Ratna merupakan murid pindahan dari Jakarta yang juga mempunyai ketertarikan dengan musik.

Melalui  film Galih dan Ratna yang rilis pada 9 Maret 2017, Arawinda Kirana debut di layar lebar. Dalam film ini, Arawinda masih berperan sebagai tokoh figuran.

5 dari 5 halaman

5. Angkringan the Series (2021)

Tak hanya film, Arawinda pun sempat membintangi sejumlah serial, salah satunya Angkringan the Series. Serial ini mengisahkan pemilik angkringan dengan pelanggan-pelanggannya yang datang ke sana.

Konsep serial ini serupa dengan serial Jepang Midnight Diner, di mana para pelanggannya datang untuk makan dan minum sambil bercerita seputar kehidupan.

Dalam serial ini, Arawinda berperan sebagai Amanda, salah satu pelanggan dalam episode Remaja Internet. Dia datang bersama kekasihnya, Kevin. Kala itu, mereka kebingungan lantaran Amanda tengah mengandung anak Kevin.

6. Siti Nurbaya (2021)

Selanjutnya seri yang dibintangi Arawinda dalah serial musikal bertajuk Nurbaya. Serial musikal ini diadaptasi dari novel Sitti Nurbaya: Kasih Tak Sampai karya Marah Rusli.

Di serial ini, para pemainnya tidak hanya berakting, tetapi juga bernyanyi. Arawinda berperan sebagai Siti Nurbaya yang kisah cintanya berakhir tragis. Karakter Siti Nurbaya digambarkan kuat, memiliki cita-cita dan harapan, tetapi harus dikalahkan dengan keadaan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.