Sukses

Tips Makeup Simpel dari Hijaber Sinta

Hijaber Sinta membagikan tips tampilan makeup simpel yang cocok untuk sehari-hari.

Liputan6.com, Jakarta Makeup menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan wanita sehari-hari. Sering kali para wanita enggan keluar rumah dan bertemu orang lain tanpa makeup.

Preferensi setiap orang untuk tampilan riasannya pun berbeda-beda, ada yang lebih suka makeup bold dan ada yang suka dandanan simpel. Walaupun begitu, umumnya wanita lebih menyukai tampilan makeup yang simpel untuk menunjang penampilan hariannya.  

Karena itu, hijaber Sinta membagikan tips membuat riasan simpel yang menawan. Ia berkolaborasi dengan Wardah melakukan beauty demo di acara Fimela Fest 2018 di Main Atrium Mal Gandaria City Jakarta, Sabtu (17/11/2018).

Seperti apa tips dari Sinta?

Wajah

Pada bagian wajah, pertama-tama Sinta mengaplikasikan Porefection Skin Primer dari Wardah Instaperfect. Ia fokus mengaplikasikan primer di sekitar hidung karena pori-pori di area ini cenderung lebih besar.

"Aku lebih suka mengaplikasikan primer pakai jari supaya lebih meresap," ujar Sinta.

Selanjutnya, ia menggunakan Wardah Mineralight Matte BB Cushion sebagai base makeup. Menurut Sinta, penggunaan cushion lebih praktis karena sudah ada sponge-nya.

Dirinya pun merekomendasikan penggunaan BB Cushion dari Wardah tersebut untuk riasan sehari-hari karena mengandung SPF dan bersifat matte. Dengan sifatnya yang matte, cushion ini pun tak mudah luntur meski sudah terkena air wudhu.

"Aman untuk kulit berminyak dan (sifatnya) ringan, jadi cocok untuk sehari-hari," ucap Sinta.

Kemudian, ia mengaplikasikan Wardah Quick Fix Correct Concealer di bagian alis sang model. Menurut Sinta, concealer sangat berguna untuk membuat alis terlihat lebih rapi. Terlebih lagi, concealer dari Wardah Instaperfect memiliki kuas di bagian atasnya sehingga sangat mudah untuk diaplikasikan, tak perlu brush lagi.

Lalu, Sinta beralih ke bagian pipi. Dia membuat pipi sang model terlihat lebih merona dengan Wardah City Blush Blusher Click. Dirinya juga membagikan tips tentang penggunaan blush on sambil mengaplikasikan blush on berbentuk stick ini.

"Aplikasikan blush on di atas tulang pipi biar pipinya terkesan naik. Kalau pas di tulang pipi, bisa menimbulkan kesan pipi turun," kata Sinta.

 

Terakhir, ia mengaplikasikan bedak padat. Guna memberikan kesan natural, ia memilih untuk menggunakan brush saat mengaplikasikan bedak.

Alis dan mata

Menurut Sinta, riasan alis merupakan bagian yang paling sulit dilakukan tetapi memiliki efek besar bagi seluruh tampilan muka. Jika riasan alis terlihat aneh sedikit saja, maka tampilan seluruh wajah akan tampak aneh pula.

Karena itu, perlu berhati-hati saat merias alis. Sinta menyarankan untuk melukis alis secara mengambang saja, jangan terlalu ditekan. Selain itu, untuk menghindari alis terlihat terlalu tebal, ia menyarankan untuk membingkai alis lalu mengisinya dari bagian tengah ke belakang.

Berlanjut ke bagian mata, pertama-tama Sinta menggunakan Spotlight Chromatic Eye Palette. Dari 10 warna yang tersedia dalam satu palette ini, ia memilih warna memilih warna cokelat muda untuk memberikan kesan natural.

Sambil mengaplikasikan eyeshadow tersebut, Sinta memberikan tips penggunaan eyeshadow untuk mata sipit. Ia menyarankan untuk menggunakan warna gelap di bagian pinggir dan shimmer di bagian tengah mata.

Setelah itu, Sinta mengaplikasikan Wardah Hypergetic Precise Black Liner. Dia sendiri sudah membuktikan kehebatan produk waterproof ini.

"Aku sering pakai buat photoshoot. Bagus banget, bisa tahan enam-tujuh jam enggak hilang-hilang," ucap Sinta.

Ia juga memberikan sedikit tips tentang penggunaan eyeliner. Sinta menyarankan penggunaan pencil liner untuk mengisi bagian yang masih kosong.

"Kalian pernah enggak sih pakai eyeliner terus masih ada bagian yang kosong? Nah, itu bisa diisi dengan pencil liner," kata dia.

Terakhir, Sinta mengaplikasikan maskara untuk melengkapi riasan matanya. Ia sendiri sangat menyukai maskara dari Wardah karena bersifat memanjangkan, menebalkan, dan melentikkan tanpa bersifat menggumpal.

Bibir

Riasan bibir ombre menjadi salah satu andalan Sinta. Ia mengatakan, untuk menghasilkan warna ombre, warna dasar lipstik harus muda dan pucat.

"Kalau lipstik kalian kurang muda, kalian bisa menggunakannya lalu mengaplikasikan bedak di atasnya. Setelah itu, baru pakai warna yang lebih tua di bagian dalam," ujar Sinta.

Dalam beauty demo kali ini, ia menggunakan Mattetitude Matte Stain Lipstick shade nomor dua (Noble - nude cokelat) untuk bagian dasar dan nomor lima (Flux - merah) untuk bagian dalamnya.

Makeup simpel ala Sinta pun terlihat manis dan menawan. Sangat cocok untuk tampilan sehari-hari. Selamat mencoba!

 

 

(Adv)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.