Sukses

Kulik Segala Hal tentang Fesyen di Pecha Kucha Jakarta

Pecha Kucha Night Volume ke-20 mengambil tema Fashion Nation, mengajak para individu-individu kreatif dunia fesyen untuk berbagi filosofinya

Liputan6.com, Jakarta- Pesatnya perkembangan industri fesyen tanah air belakangan ini merupakan satu pencapaian yang besar bagi Indonesia. Tak hanya diakui dalam negeri, kepiawaian pelaku fesyen tanah air pun telah dikenal luas namanya di kancah internasional. Beberapa diantaranya bahkan pernah tampil di pekan mode dunia sekaliber Paris Fashion Week.

Keberhasilan industri fesyen sangat identik dengan kepiawaian perancang busana yang mampu bersaing hingga mancanegara. Namun demikian, ada profesi-profesi lain yang berperan sama pentingnya dalam mendukung berjalannya roda industri fesyen. Bahkan tidak sedikit dari para pelaku profesi-profesi tersebut yang akhirnya menjadi panutan bagi penikmat fesyen tanah air.
 
Bertempat di Plaza Mandiri, Pecha Kucha Night Volume ke-20 yang mengusung tema Fashion Nation, mengajak para individu-individu kreatif dunia fesyen untuk berbagi filosofi yang dimiliki, serta pengalaman mereka baik sebagai pelaku, pengamat, maupun pemilik bisnis, dalam menyukseskan pertumbuhan industri fesyen Indonesia.
 
Sebanyak 11 pembicara dengan berbagai profesi dari industri fesyen membagi ide dan pengalaman sukses mereka. Diantaranya, Max Suriaganda yang berprofesi sebagai Fashion Lecturer sekaligus Chief Editor Whiteboard Journal, desainer fashion kenamaan Jenahara, Ucita Pohan yang dikenal sebagai pengamat dan penggemar Curvy Fashion.

Selain nama-nama diatas, sejumlah pelaku profesional di industri mode juga berbagi pengalaman. Afdita Sari dari Zalora Indonesia, misalnya. Wanita berhijab ini memberitahukan proses di balik layar Zalora Indonesia bekerja mulai dari menyeleksi produk, menangani pesanan konsumen, hingga memastikan produk yang dipesan tiba di tangan konsumen.



Sementara Paramita Caesara yang berprofesi sebagai fashion merchandiser membagikan bagaimana penampilan visual sebuah pakaian bisa menarik minat calon pembeli. 



Tak hanya mengupas busana luar yang biasa tampak, forum ini juga menghadirkan Flora Harto, seorang undergarment designer. Wanita cantik ini memaparkan kisah dibalik sepotong lingerie.



Bagi yang penasaran dengan topik Pecha Kucha Jakarta berikutnya, bisa terus mengikuti informasi terbaru mengenai forum menarik ini disini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini