Sukses

Resep Es Semangka Susu Kurma, Menu Buka Puasa yang Gampang Dibuat

Liputan6.com, Jakarta - Demi menghilangkan dahaga setelah seharian berpuasa, ragam sajian es telah jadi menu buka puasa wajib bagi tidak sedikit orang. Di antara banyak pilihan menarik, jangan sampai Anda melewatkan es semangka susu kurma.

Sesuai namanya, bahan-bahan utama yang dibutuhkan membuat minuman dingin ini adalah semangka, susu, dan kurma yang manis. Mengingat ketiganya bukanlah bahan minuman yang asing, semuanya tentu mudah didapatkan.

Di samping itu, langkah pembuatannya juga ringkas, tidak akan merepotkan Anda di tengah aktivitas saat berpuasa. Tanpa berlama-lama lagi, langsung catat resep es semangka susu kurma kreasi pengguna Cookpad @TiniMommyR3, seperti dikutip Sabtu, 25 Maret 2023.

Es Semangka Susu Kurma

Bahan-bahan:

Secukupnya semangka

1 bungkus nata de coco

Secukupnya kurma

475 ml susu cair full cream/low fat

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Langkah Pembuatan Es Semangka Susu Kurma

  1. Potong-potong semangka sesuai selera.
  2. Campur semua bahan dalam satu wadah. Aduk rata.
  3. Masukkan ke dalam kulkas sebelum disajikan. Sajikan dingin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.