Sukses

7 Tips Makeup ala Artis Korea, Bikin Tampilan Wajah Jadi Flawless dan Bercahaya

Salah satu figur yang berperan penting dalam dunia tata rias Korea adalah makeup artist Hong Hyunjeong. Dia membagikan 7 tips untuk mendapatkan tampilan makeup ala selebriti Korea yang flawless dan bercahaya.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam dunia kecantikan dan perawatan kulit, saat ini Korea Selatan menjadi sumber inspirasi yang tak terbatas. Makeup ala Korea telah menjadi tren yang sangat populer dalam beberapa tahun terakhir.

Salah satu figur yang berperan penting dalam dunia tata rias Korea adalah makeup artist Hong Hyunjeong. Ia terkenal melalui saluran YouTube-nya, Hong's MakeuPlay, di mana ia membagikan berbagai tips dan trik dalam dunia tata rias.

Dengan karir panjangnya, Hong telah merias wajah para selebriti Korea terkenal seperti Gong Hyo-jin dan Lee Hyori. Selain itu, ia juga sering memberikan sentuhan keindahan di panggung-panggung terkenal seperti Fendi, Gucci, dan New York Fashion Week.

Dengan pengalamannya yang luas, Hong Hyunjeong membagikan tujuh tips untuk mendapatkan tampilan makeup flawless dan bercahaya seperti artis Korea, dilansir dari Vogue India pada Minggu, 12 Mei 2024.

1. Perlu Suhu yang Sejuk Agar Riasan Wajah Tahan Lama

Diperlukan suhu yang sejuk untuk memastikan riasan wajah tetap tahan lama sepanjang hari. Untuk menghindari touch-up yang sering, Hong Hyunjeong memiliki trik khusus untuk mendinginkan kulit sebelum mengaplikasikan riasan dasar.

“Anda akan sering menemukan saya menggunakan beberapa masker untuk mendinginkan kulit sebelum mengaplikasikan primer dan dua atau tiga lapisan alas bedak, tentu saja dengan lapisan yang sangat tipis,” katanya. 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Jangan Lupa Pakai Pelembap

Tidak dapat disangkal, para selebriti Korea sangat memperhatikan kelembapan kulit mereka, yang merupakan kunci utama untuk mencapai kulit segar dan bercahaya.

Mereka menjalani rutinitas perawatan kulit (skincare) dengan penuh perhatian, dan krim pelembap adalah salah satu produk yang selalu ada dalam daftar kebutuhan, termasuk untuk makeup.

“Urutan yang selalu saya ikuti untuk riasan dasar adalah memulai dengan pelembap, diikuti dengan primer dan tabir surya untuk perlindungan dari sinar matahari sepanjang hari, sebelum membiarkan alas bedak menyentuh kulit,” jelas Hong.

 3. Gunakan Produk yang Cocok dengan Kulit

Meskipun makeup ala Korea sering dipuji karena menjadi sumber tren kecantikan paling diidamkan dalam beberapa tahun terakhir, Hong tetap hati-hati dalam mengikuti setiap tren baru yang muncul.

“Saya cenderung menghindari merek-merek baru yang hanya mengandalkan kekuatan pemasaran tanpa memberikan hasil yang terbukti,” ungkapnya.

Semangatnya ini juga tercermin dari para klien selebritinya. “Beberapa dari mereka memiliki kulit yang sensitif dan sangat enggan menggunakan produk dengan aroma yang kuat, bahkan jika itu berasal dari merek kelas atas,” tambahnya.

3 dari 4 halaman

4. Penggunaan Produk Dasar Makeup adalah Kunci

Makeup ala Korea dikenal dengan kulit yang merata dan bersinar, dan Hong Hyunjeong menegaskan bahwa wanita Korea menyukai kulit yang cerah dan bersih.

“Saya suka menggunakan Tone up cream sebelum memulai dengan riasan dasar untuk mendapatkan kulit yang cerah dan bersih,” ujarnya.

Tone up cream yang berfungsi untuk mencerahkan warna kulit secara instan dan menyamarkan noda di wajah, biasanya mengandung bahan-bahan seperti niacinamide yang ramah terhadap kulit.

Krim ini tidak hanya menawarkan perlindungan terhadap sinar matahari, tetapi juga berfungsi sebagai pelembab dan dapat menyamarkan pori-pori. Krim perona wajah dapat digunakan di bawah riasan atau bahkan digunakan sendiri untuk memberikan efek mencerahkan pada kulit.

4 dari 4 halaman

5. Jaga Agar Makeup Tetap Ringan

 

Dalam riasan Korea, kontur yang berat dan makeup yang berlapis-lapis tidak menjadi fokus utama, karena lebih memperhatikan hasil akhir yang ringan dan menyatu dengan kulit.

Hong menegaskan, “Riasan dasar untuk kulit harus setipis mungkin untuk seluruh wajah. Untuk mengoreksi ketidaksempurnaan kulit, jumlah concealer yang tepat digunakan hanya di area yang dibutuhkan.”

6. Perona Pipi yang Natural

Dari bedak tabur hingga perona pipi cair, pilihan produk sangatlah beragam untuk menambahkan kilau rona alami dengan kesan natural pada wajah. Namun, Hong percaya bahwa wanita muda kini lebih memilih produk yang tidak hanya efektif, tetapi juga sesuai dengan gaya penampilan mereka.

“Sangat menyenangkan melihat para wanita menyukai produk yang dapat digunakan sebagai perona pipi untuk memberikan rona alami pada wajah," ungkap Hong,

7. Tampilan Dewy Skin

Kegemaran terhadap dewy skin atau kulit yang bercahaya menjadi salah satu poin penting makeup ala artis Korea. Cahaya yang seperti kilau alami kulit dapat dilakukan dengan semprotan serum.

“Setelah riasan dasar selesai, saya suka menyelesaikannya dengan beberapa semprotan serum spray, untuk mendapatkan kesan bercahaya dengan cepat dan mudah,” kata Hong.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.