Sukses

Jokowi - Ma'ruf Menang di TPS Tempat Menlu Retno Marsudi Mencoblos

Retno Marsudi tiba di lokasi pemungutan suara Pilpres 2019 pada pukul 07.00 WIB bersama sang suami Agus Marsudi dan putra keduanya Bagas Marsudi.

Liputan6.com, Depok - Pasangan nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf menang di TPS 153 Pesona Khayangan, Kota Depok, Jawa Barat, tempat Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyalurkan hak pilih Pilpres 2019.

Lewat hasil rekapitulasi yang baru saja diselesaikan, paslon 01 menang dengan perolehan 150 suara. Sedangkan, paslon 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno hanya memperoleh 86 suara.

Dalam rekapitulasi itu pula terdapat dua surat suara yang dinyatakan tidak sah. Sehingga total jumlah suara yang sah hanya 236.

Retno Marsudi tiba di lokasi pemungutan suara Pilpres 2019 pada pukul 07.00 WIB bersama sang suami Agus Marsudi dan putra keduanya Bagas Marsudi. Ketiganya juga kompak mengenakan baju berwarna putih.

Hasil rekapitulasi yang baru saja diselesaikan, paslon 01 menang dengan perolehan 150 suara. Sedangkan, paslon 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno memperoleh 86 suara (Panitia Pemilu TPS 153 Depok)

Dari pantauan Liputan6.com, Rabu (17/4/2019), Menlu Retno yang tiba lebih awal menjadi orang pertama yang melakukan pencoblosan di TPS-nya. Menurut Menlu Retno Marsudi, ia dapat merasakan antusias masyarakat yang memberikan hak suaranya di kawasan tersebut.

"Pagi ini saya yang datang pertama dan mendapat kesempatan mencoblos terlebih dahulu. Saya dapat merasakan antusias masyarakat yang tinggal di Pesona Khayangan, kota Depok,” ujar Menlu Retno Marsudi usai melakukan pencoblosan.

"Saya dan keluarga telah melakukan kewajiban sebagai warga negara Indonesia untuk memberikan hal suara saya," tambahnya.

 

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tarik Perhatian Warga

Kedatangan Menlu Retno Marsudi di TPS 153 Pesona Khayangan, Kota Depok, Jawa Barat tentunya menarik perhatian warga setempat.

Banyak dari mereka yang sengaja datang dan untuk bersilahturahmi sambil mengambil foto bersama.

Sebagai informasi, di kompleks Pesona Khayangan terdapat empat TPS Pilpres 2019. Mulai dari TPS 151, 152, 153 dan 154.

Menurut keterangan dari petugas TPS hasil penghitungan rekapitulasi suara diprediksi akan dilakukan pada siang hari hingga menjelang sore.

 

3 dari 3 halaman

Harapan Usai Nyoblos Pilpres 2019

Lewat momen lima tahun sekali ini Menlu Retno Marsudi menaruh harapan besar bagi bangsa Indonesia yang hari ini tengah merayakan pesta demokrasi.

"Harapan saya tentunya agar bangsa Indonesia tetap satu, tetap hebat dan juga maju," tegasnya usai pencoblosan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.