Sukses

5 Makanan Ini Masih Layak Makan Meski Sudah Lewat Kedaluwarsa, Tapi...

Makanan yang sudah benar-benar kedaluwarsa bisa Anda temukan lewat identifikasi bau, bentuk, tekstur dan warna. Jika tidak, apakah tak ada salahnya untuk dikonsumsi?

Liputan6.com, Jakarta - Limbah makanan atau dikenal dengan food waste menjadi salah satu permasalahan yang dihadapi hampir seluruh negara di dunia. Di Inggris saja, makanan senilai 13 miliar pound sterling terbuang setiap tahunnya.

Salah satu penyumbang terbesar food waste adalah makanan kedaluwarsa yang berakhir di tempat sampah. Namun, ternyata ada beberapa makanan yang sudah habis jangka waktunya, tapi sebenarnya masih bisa dikonsumsi.

Meski begitu, ada sejumlah catatan yang perlu Anda perhatikan. Makanan yang sudah benar-benar kedaluwarsa itu semua bisa Anda temukan lewat identifikasi bau, bentuk, tekstur dan warna.

Seperti dikutip dari laman foodnetwork.ca, Kamis (20/12/2018), berikut 5 makanan yang masih layak konsumsi meski sudah masuk masa kedaluwarsa:

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Produk Kalengan

Biasanya, batas waktu kedaluwarsa makanan kaleng dibuat tiga tahun setelah proses produksi. Namun, Anda masih bisa mengonsumsinya meski tanggal kedaluwarsa sudah lewat.

Catatan: Makanan ini bahkan masih bisa dikonsumsi hingga empat tahun setelahnya. Namun, pastikan menyimpan makanan kaleng ini di tempat yang sejuk dan juga kering.

Jangan biarkan ada satu bagianpun yang penyok, karatan atau bocor. Jika sudah seperti ini Anda benar-benar harus membuangnya.

3 dari 6 halaman

2. Keju Keras

Banyak orang yang menyukai keju. Sebab, makanan yang satu ini bisa dicampurkan ke pasta, roti atau makanan lainnya.

Ternyata, jenis keju dengan tekstur yang keras masih bisa dikonsumsi meski sudah masuk tanggal kedaluwarsa.

Catatan: Meski jamur sudah mulai terbentuk, bagian lain pada keju ini masih bisa dimakan. Anda hanya perlu membuang bagian jamurnya saja.

Biasanya, bagian jamur ini ada di kulit terluar.

4 dari 6 halaman

3. Telur

Telur adalah salah satu jenis makanan yang banyak dikonsumsi masyarakat di seluruh dunia. Bisa direbus, goreng dan lainnya.

Telur pun masih bisa dikonsumsi meski masa kedaluwarsanya sudah berakhir. Namun ada sejumlah catatan yang harus diperhatikan.

Catatan: Untuk mengetahui telur masih bagus dan layak konsumsi, Anda perlu melihat daya apungnya. Pertama ambil mangkuk dan pecahkan telur di dalamnya.

Lalu liat daya apung kuning telur. Jika masih tenggelam oleh putih telur, tandanya ini masih layak konsumsi. Jika kuning telurnya sudah mengapung dan muncul ke permukaan, maka itu baiknya dilempar ke tong sampah.

 

5 dari 6 halaman

4. Kerupuk dan Keripik

Ada banyak makanan ringan jenis kerupuk dan keripik yang dijual di pasaran. Penganan ini sering dikonsumsi sambil menemani Anda menonton TV.

Makanan yang satu ini juga dikatakan layak konsumsi meski sudah kedaluwarsa. Namun, ada hal yang patut Anda perhatikan

Catatan: Hidung Anda harus benar-benar peka. Apabila baunya sudah berubah, maka itu tidak layak konsumsi. Selain itu Anda juga harus memperhatikan kandungan minyaknya.

Jika keripik sudah sangat kering dan tak ada minyak, maka itu sudah tak layak makan. Selain itu periksa teksturnya. Apabila keripik dan kerupuk sudah mulai rapuh itu sudah tak layak lagi.

 

6 dari 6 halaman

5. Pasta Kering

Pasta tidak akan mudah rusak karena ini adalah produk kering. Anda dapat menggunakannya meski masa kedaluwarsa sudah lewat.

Catatan: Pastikan pasta kering itu tidak bau. Jika sudah bau tengik maka layak dimasukkan ke dalam tong sampah.

Umumnya, pasta kering bisa disimpan sampai dua tahun. Namun, ini bisa bertahan sampai tiga tahun.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.