Sukses

John Lenon Diabadikan di Bandara Liverpool

Mulai tahun 2002 Bandar Udara Liverpool, Inggris, bertambah atribut menjadi Bandara Liverpool John Lennon. Ide penamaan bandara itu berasal dari penggemar Lennon.

Liputan6.com, Liverpool: Bandar Udara Liverpool, Inggris, secara resmi bertambah atribut menjadi Bandara Liverpool John Lennon. Tentu saja yang paling gembira adalah Yoko Ono, janda almarhum Lenon --penyanyi dari kelompok musik The Beatles. Karena itu Yoko Ono sangat antusias mengunjungi bandara itu, Senin (3/7).

Dalam kunjungan tersebut Yoko menyatakan kegembiraannya, seraya berucap sendainya Lennon masih hidup pasti merasakan hal yang sama. Apalagi, ide nama Lennon diabadikan menjadi nama bandara berasal dari penggemar sang maestro rock n`roll itu. Para penggemarnya terinspirasi nama-nama besar dunia yang diabadikan menjadi nama bandara di antaranya John F. Kennedy (New York, Amerika Serikat), Leonardo da Vinci (Roma, Italia), Josef Strauss (Munich, Jerman), serta Sukarno Hatta (Jakarta, Indonesia).

Perubahan nama Bandara Liverpool secara resmi akan dilakukan bersamaan dengan pembukaan terminal baru di sebelah utara Kota English pada musim semi 2002 mendatang. Pemilik bandara, Peel Holdings, telah membuat sebuah patung Lennon sedang melangkah yang mengenakan jas dan kaus, serta tak ketinggalan kaca mata bulat ciri khasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bandara Liverpool Robert Hugh menyatakan jumlah penumpang yang melalui bandara tersebut meningkat empat kali lipat menjadi 2 juta orang selama empat tahun terakhir. Sementara itu dalam kunjungan tersebut Yoko dianugerahi doktor hukum kehormatan dari Universitas Liverpool atas jasa-jasanya memberikan beasiswa.(YYT/Ipd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.