Sukses

Selain Wisata, Ini Alasan Singapura Jadi Tujuan Populer Orang Indonesia untuk Bekerja

Jika bekerja bagi Pemerintah Singapura namun sambil kuliah misalnya, kamu bisa mendapatkan manfaat yang menguntungkan, seperti subsidi untuk biaya sekolah. Selain itu ada banyak alasan lain mengapa orang Indonesia menjadi pekerja domestik di Singapura.

Liputan6.com, Jakarta Singapura menjadi salah satu negara terpopuler untuk dikunjungi orang Indonesia. Yup, populer karena lokasinya yang strategis alias dekat dengan Indonesia. Jika berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta misalnya, hanya perlu waktu tempuh 1,5 jam untuk tiba di Bandara Changi.

Selain itu, Singapura sebagai negara maju juga memiliki banyak destinasi, mulai dari wisata, belanja, kuliner, sejarah, hingga banyak orang Indonesia yang menjadi pekerja domestik. Singapura juga menjadi negara yang memiliki kelas berstandar global serta reputasi bagus dalam bidang pendidikan. 

Jika bekerja bagi Pemerintah Singapura namun sambil kuliah misalnya, kamu bisa mendapatkan manfaat yang menguntungkan, seperti subsidi untuk biaya sekolah. Selain itu ada banyak alasan lain mengapa orang Indonesia menjadi pekerja domestik di Singapura. Mulai dari tempat tinggal dengan keamanan terjamin, lingkungan yang bersih, fasilitas transportasi umum yang lengkap, hingga peluang karier yang lebih baik, sesuai bidang dan keahlian yang dimiliki. 

Meski punya banyak keuntungan saat tinggal di Singapura, ada beberapa hal yang juga mesti dipertimbangkan. Salah satunya mengenai layanan untuk kirim uang. Nah, mengenai layanan pengiriman uang, kamu bisa mengandalkan Singtel Dash. Ini merupakan aplikasi mobile (e-wallet) lengkap yang memberikan layanan pengiriman uang (remitansi). Ada beberapa keunggulan Singtel Dash, yaitu: 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Proses yang Lebih Cepat

Singtel Dash memiliki fitur yang namanya Dash Remit. Lewat fitur layanan tersebut, kamu bisa mengirimkan uang ke rekening bank (BNI, BRI, BCA, dan 7 bank lain) dengan lebih cepat, nggak perlu bawa banyak uang tunai dan antre berjam-jam di money changer. Kamu cuma perlu menggunakan Singtel Dash karena  sangat memudahkan untuk membantu kehidupan selama berada di Singapura. Jadi untuk pengiriman uang alias transfer di bawah Rp50 juta misalnya, proses pengiriman berlaku di hari yang sama. Selain antar rekening bank tersebut, kamu juga bisa mengirimkan uang ke e-wallet, seperti DANA, LinkAja, dan ShopeePay. 

3 dari 5 halaman

Lebih Mudah

Singtel Dash juga memudahkan kamu untuk transfer uang kapan saja dan di mana saja dalam satu aplikasi. Itu karena Dash Remit dapat mengirimkan uang dengan mudah ke lebih dari 35 negara di antara, China, Malaysia, Bangladesh, Australia, Indonesia, Filipina, Inggris, dan masih banyak lagi. Jadi, setelah menyelesaikan proses registrasi dan menambahkan penerima, kamu sebagai pengguna, hanya memerlukan beberapa langkah untuk mengirim uang melalui aplikasi. Nantinya kamu juga akan menerima pemberitahuan atau notifikasi untuk menunjukkan apakah uang telah berhasil dikirim.

4 dari 5 halaman

Lebih Aman

Jika kamu mengandalkan Singtel Dash sebagai alat financial untuk transfer uang ke kampung halaman dijamin aman. Kenapa? Soalnya Singtel Dash mendapat izin atau lisensi serta diawasi oleh Monetary Authority of Singapore (MAS). Jadi, kamu bisa kirim uang untuk keluarga untuk membayar tagihan seperti PLN. Selain itu, Singtel Dash juga memiliki layanan lain seperti isi ulang kartu prabayar Indonesia. 

Semua kemudahan itu bisa didapatkan buat kamu yang memiliki nomor ponsel rilisan Singapura, bukan hanya terbatas pengguna Singtel. Oh ya, untuk pengguna baru, berapapun uang yang dikirimkan ke Indonesia, kamu bisa mendapatkan cashback SGD3 untuk pengguna pertama yang melakukan transfer remittance tanpa minimal nominal. 

5 dari 5 halaman

Cara Daftar Dash Remit

Dengan menggunakan Singtel Dash, kamu bisa kirim uang ke rumah secepat kilat dengan layanan Dash Remit. Cara daftarnya gampang kok, simak berikut ini ya: 

1. Download aplikasi Dash dari App Store atau Google Play di sini dan pilih Daftar untuk mengisi informasi yang diperlukan, seperti 'Mendaftar untuk Pengiriman Uang'

2. Pilih 'Registrasi Manual’ jika Anda tidak memiliki akun Singpass

3. Isi detail identifikasi pribadi dan alamat Anda di formulir yang disediakan

4. Saat selesai, ketuk 'Berikutnya'

5. Ambil foto bukti alamat, kemudian Izin Kerja, S Pass, atau Visa Kerja

6. Ambil foto selfie

7.Terakhir, ketuk 'Kirim' (submit), setelah disetujui kamu bisa langsung menambahkan rekening penerima untuk mengirimkan uang!

8. Selengkapnya bisa cek di sini. 

Yuk, unduh dan daftar Singtel Dash sekarang! Jangan lupa follow akun sosial medianya seperti Facebook Singtel Dash dan Instagram @singteldash untuk mengetahui informasi ter-update lainnya. Bagi kamu yang berada di Singapura, dapat mengunjungi mitra Singtel Dash di Ezylink City Plaza #01-01A lantai 1.

 

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini