Sukses

4 Pemain Brasil Ini Bergaya Seperti Boy Band

Neymar paling narsis di antara keempat pemain Brasil yang bergaya seperti Boy Band usai menghajar Honduras 5-0.

Pemain timnas Brasil tidak hanya jago dalam bermain bola. Skuat timnas Seleccao sekarang juga ternyata sangat memperhatikan fesyen dan gaya. Itu setidaknya yang terlihat dari foto di salah satu berita Daily Mail, Senin (18/11/2013).

Neymar, Robinho, Thiago Silva dan Dani Alves berpose tidak seperti biasanya. Keempat pemain inti Tim Samba ini berpose seperti kelompok musim boy band. Yang paling narsis adalah Neymar. Berkaus putih dan berkacamata hitam, dia menjadi fotografernya.

Sedangkan Robinho tampil cool dengan kacamata minus. Dani Alves seperti biasa juga tampil garang menggunakan kaus hitam dan celana kotak-kotak. Pose berempat itu diambil tepat setelah Brasil menggilas Honduras 5-0. Sebuah pertandingan berat karena Honduras bermain keras, salah satunya beberapa kali menghajar Neymar.

Begini sepertinya cara para pemain Brasil untuk melepas lelah.  Pertandingan melawan Honduras menjadi panggung untuk lima pemain yang berhasil mencetak gol. Brasil cuma butuh 22 menit saja untuk membuka keunggulannya setelah umpan silang Paulinho memudahkan Bernard untuk memperdaya kiper Honduras Noel Valladares.

Gol kedua Brasil dihasilkan palang pintu Bayern Muenchen Dante pada saat babak kedua berjalan 10 menit. Dante menanduk umpan tendangan bebas yang dilepaskan oleh Neymar.

Setelah terciptanya gol kedua, Brasil semakin leluasa menembus pertahanan Honduras. Bek sayap Douglas Maicon ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 66. Maicon menyambar bola rebound tepisan Valladares.

Dua pemain pengganti, Willian dan Hulk, menambah penderitaan Honduras. Umpan tarik Hulk pada menit 70 langsung disambar oleh Willian yang berdiri bebas di kotak penalti Honduras. Hulk menutup pesta Brasil berkat golnya di menit 74. "Saya sudah lama menunggu momen mencetak gol untuk Brasil," ujar Bernard. (Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini