Sukses

Hasil BRI Liga 1: Hajar PSS Sleman, PSM Makassar Akhiri Tren Tanpa Kemenangan

PSM Makassar berhasil mengakhiri tren tanpa gol dan tanpa kemenangannya di tiga laga terakhir usai menghajar PSS Sleman dalam laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/2024 yang digelar di Stadion Batakan, Jumat (8/3/2024) sore WIB.

Liputan6.com, Jakarta - PSM Makassar mengakhiri tren tanpa gol dan kemenangan di tiga laga terakhir usai menghajar PSS Sleman dalam pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/2024.

Bermain di Stadion Batakan pada Jumat (8/3/2024) sore WIB, Juku Eja menang 2-1 atas Super Elang Jawa berkat gol Yuran Fernandes dan Kenzo Nambu di babak kedua.

Menilik jalannya laga, PSM Makassar dan PSS Sleman sama-sama kesulitan membongkar lini pertahanan masing-masing sejak awal babak pertama. Banyaknya peluang yang tercipta tak mampu diimbangi dengan finishing menggigit.

Juku Eja misalnya. Mereka sempat memperoleh kesempatan emas lewat serangan bertubi-tubi Adilson Silva dan Yuran Fernandes. Malang aksi mereka gagal melukai jaring PSS lantaran bola mampu diselamatkan oleh mistar gawang.

Yance Sayuri kembali nyaris mencetak angka pembuka bagi timnya kala melakukan aksi berbahaya dari tepi kotak penalti pada menit 21. Akan tetapi upayanya berhasil ditepis oleh kiper tim tamu, Anthony Pinthus, yang membuat kedudukan 0-0 bertahan di papan skor.

Tak ada perubahan signifikan dari kedua tim hingga mendekati pengujung babak pertama. PSM Makassar dan PSS Sleman tetap buntu sampai wasit meniupkan peluit tanda turun minum.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Babak Kedua PSM Makassar Vs PSS Sleman

Barulah memasuki babak kedua, PSM Makassar berhasil memecah kebuntuan. Yuran Fernandes menjebol gawang Anthony Pinthus pada menit ke-47 setelah memanfaatkan umpan dari Muhammad Arfan.

Super Elang Jawa mencoba mengejar ketertinggalan setelahnya. Namun, justru Juku Eja yang berhasil menggandakan keunggulan pada menit 65. Kenzo Nambu gantian melukai gawang PSS Sleman lewat header-nya. Berawal dari situasi set piece, ia berhasil menciptakan gol kedua usai memanfaatkan tendangan sudut Dzaky Asraf.

Kebuntuan Super Elja baru berakhir di menit 85. Gol bunuh diri Erwin Gutawa mengubah kedudukan menjadi 2-1. Sayang, momentum ini tak diteruskan oleh PSS Sleman. Tim tamu kembali buntu di sisa waktu babak pertama, sehingga skor 2-1 bertahan sampai bubaran.

Hasil ini membuat PSM Makassar bertengger di peringkat 8 klasemen dengan perolehan 37 poin dari 28 pertandingan. Sementara itu, PSS Sleman berada di ambang zona degradasi lantaran baru mengoleksi 31 poin dari 28 laga.

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain PSM Makassar Vs PSS Sleman

PSM Makassar: Reza Arya Pratama; Daffa Salman, Safrudin Tahar, Yuran Fernandes; Kenzo Nambu, Yance Sayuri, Yakob Sayuri, Dzaky Asraf, Muhammad Arfan; Adilson Silva, Victor Mansaray

PSS Sleman: Anthony Pinthus; Kevin Gomes, Ibrahim Sanjaya, Leonard Tupamahu, Nur Diansyah; Ricky Cawor, Elvis Kamsoba, Kim Kurniawan, Esteban Vizcarra; Ajak Riak, Hokky Caraka

4 dari 4 halaman

Peta Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.